Heboh Film Horor 'Hereditary' Disebut Lebih Seram dari Seri 'The Conjuring', Berani Nonton?
Official
Film

Joko Anwar bahkan merekomendasikan film horor arahan sutradara Ari Aster ini.

WowKeren - "Hereditary" yang diputar pertama kali di Festival Film Cannes 2018 kini sedang tayang di Indonesia. Film arahan sutradara Ari Aster itu disebut-disebut sebagai horor paling menyeramkan tahun ini.

"Hereditary" dibintangi Toni Collete, Gabriel Byrne, Alex Wolff dan Milly Shapiro. Kisahnya tentang warisan misterius dari nenek moyang keluarga Graham. Annie (Toni Collete) mengalami banyak teror selepas kematian ibunya. Ia kemudian berusaha menggali asal-usul keluarganya setelah kejadian mengerikan menimpa sang putri. Namun bahaya yang mengancam justru semakin besar.

Herditary

Source: Official

Sejak tayang di Festival Film Cannes 2018, Hereditary mendapat pujian bertubi-tubi dari kritikus film. Bahkan beberapa menyebut film ini lebih mencekam dan menyeramkan ketimbang seri "The Conjuring" atau "Insidious" karya James Wan. Joko Anwar, sutradara "Pengabdi Setan" pun juga merekomendasikan film ini lewat postingan Twitter.

Netizen yang sudah menyaksikan "Hereditary" juga menyebut film ini sangat menyeramkan. Selain itu, mereka juga memuji Toni Collete yang menyuguhkan akting memukau sepanjang film. Berikut komentar-komentar netizen internasional tentang film "Hereditary":

Sementara itu, "Hereditary" sudah tayang mulai 27 Juni lalu di Indonesia. Bagaimana? Berani nonton?

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel