Bikin Gempar, Sony Pictures Tak Sengaja Unggah Film 'Khali the Killer' Secara Utuh di YouTube
YouTube
Film

Meskipun berhasil dihapus dari YouTube, sayangnya unggahan ini telah ditonton lebih dari 11 ribu kali.

WowKeren - Memberikan bocoran alur cerita maupun detail sebuah film sebelum resmi dirilis tentunya menjadi hal yang paling dilarang dalam industri perfilman. Merupakan hal yang lumrah jika para kru film bahkan pemain dilarang memberikan spoiler dalam bentuk apapun tanpa persetujuan pihak studio. Hal ini tentunya juga diterapkan secara ketat bagi rumah produksi sebesar Sony Pictures.

Namun siapa sangka, kali ini rumah produksi raksasa tersebut justru melakukan suatu kecerobohan fatal. Alih-alih mengunggah trailer, Sony justru merilis sebuah film utuh dari proyek terbaru mereka, "Khali the Killer" melalui YouTube.

Dilansir The Hollywood Reporter pada Kamis (5/7), unggahan tersebut bertajuk "Khali the Killer: Official Red Band Trailer". Namun saat ditonton, durasi trailer tersebut mencapai hampir 90 menit atau sekitar satu setengah jam. Ini berarti bahwa Sony melakukan kesalahan dalam pengunggahan dan malah membagikan film "Khali the Killer" secara utuh, lengkap dengan daftar kredit para pemain serta kru.

Menariknya, kesalahan unggah ini ternyata tak disadari oleh pihak Sony Pictures. Bahkan dibutuhkan waktu delapan jam sebelum akhirnya Sony berhasil mencopot unggahan tersebut dari YouTube. Naasnya, film itu telah ditonton lebih dari 11 ribu kali.

Hingga kini, pihak Sony Pictures sendiri belum memberikan tanggapan terkait insiden tersebut. Namun tentunya ini akan menjadi sebuah masalah besar bagi rumah produksi sekelas Sony Pictures.

Sementara itu, "Khali the Killer" merupakan sebuah film yang mengisahkan perjalanan seorang pembunuh bayaran bernama Khali yang memutuskan untuk pensiun. Sebelum mundur dari pekerjaannya, Khali mengambil satu misi terakhirnya sebagai pembunuh bayaran. Namun, rencana Khali tidak berjalan mulus saat rasa belas kasihan berhasil mengalahkan ambisinya.

"Khali the Killer" sendiri belum mendapatkan rating dari para kritikus Rotten Tomatoes, namun sudah memperoleh nilai buruk sebesar 3,6 dari laman imdb. Banyak yang menduga bahwa insiden tersebut merupakan sebuah pancingan agar para penggemar lebih antusias menyaksikan film ini. Terlepas dari hal tersebut, "Khali the Killer" sendiri rencananya akan dirilis pada 31 Agustus mendatang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel