
Di buku tersebut, Elton menulis kisah pribadi tentang AIDS dan teman-temannya yang telah menjadi korban penyakit mematikan itu.
- Tim WowKeren
- Selasa, 10 Januari 2012 - 10:38 WIB
WowKeren - Musisi dunia Elton John menunjukkan perhatiannya yang besar pada permasalahan AIDS. Rencananya, Juli mendatang ia akan merilis buku berjudul "LOVE IS THE CURE: Ending the Global AIDS Epidemic". Buku tersebut akan mengungkapkan kisah Elton paling pribadi mengenai penyakit tersebut.
"Buku ini akan menceritakan kisah Elton selama epidemik AIDS berlangsung. Termasuk kepedihannya saat menyaksikan teman yang meninggal karena penyakit ini," ungkap juru bicara penerbit Little Brown saat memberikan pernyataan. "Dia akan menceritakan tentang para korban dan tekadnya untuk menghentikan penyebaran AIDS."
Buku yang akan diterbitkan di Inggris melalui penerbit Hodder & Stoughton itu juga akan memuat kisah pertemanan Elton dengan Freddie Mercury. Vokalis Queen tersebut meninggal tahun 1991 di usia 45 tahun karena menderita AIDS. Keuntungan dari buku tersebut nantinya akan disumbangkan untuk amal.
Elton memang sejak lama mendedikasikan hidupnya untuk memerangi AIDS. 20 tahun lalu, musisi berusia 64 tahun itu mendirikan Elton John AIDS Foundation. Yayasannya itu telah ikut membantu penanggulangan penyakit mematikan tersebut hingga ke seluruh dunia.
(wk/)