Alex Ferguson Belum Akan Berhenti dari Manchester United
SerbaSerbi

Fergie belum buru-buru pensiun menjadi pelatih karena masih punya banyak rencana untuk mengembangkan Manchester United.

WowKeren - Sir Alex Ferguson masih belum terpikir untuk pensiun sebagai pelatih Manchester United. Hal ini diungkapkan broadcaster Amerika sekaligus sahabatnya, Charlie Stillitano.

"Dia (Ferguson) tertawa ketika aku menghubunginya (Jumat, 25 Mei) dan berkata, 'Apa kamu akan berhenti?' dan dia menjawab, 'Tidak, tak ada yang berubah'," ujar Charlie. "Dia akan terus menjadi pelatih hingga tiba waktunya untuk mundur."

Ditegaskan Charlie, Fergie masih punya banyak rencana untuk MU. "Dia tak ingin buru-buru mundur. Komentar Dave Whelan itu tidak beralasan. Dia memang kenal Sir Alex dan semua orang menyadari bahwa di usia 70 tahun, seseorang biasanya terpikir untuk pensiun. Namun hal ini tak berlaku bagi Fergie," lanjut Charlie.


Simpang siur rumor Fergie hendak pensiun bermula setelah dua minggu lalu dia masuk rumah sakit karena menderita pendarahan di hidung saat makan malam di Glasgow. Kondisi kesehatan Fergie yang drop membuat salah satu sahabat lainnya, Dave Whelan, memprediksi kalau pelatih berusia 70 tahun tersebut akan mundur setelah musim depan.

"Tekanan semakin kuat terutama ketika berada di posisi puncak untuk waktu yang lama," kata Dave, pekan lalu. "Dia punya kekhawatiran dan mengatakan padaku bahwa tak mudah untuk mengambil resiko (pensiun)."

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel