
Yura mengaku akan berusaha sebaik mungkin bila harus melakukan adegan ciuman dan mungkin saja berkencan di kehidupan nyata.
- Tim WowKeren
- Selasa, 04 November 2014 - 08:08 WIB
WowKeren - Yura Girl's Day baru-baru ini memperlihatkan sisi malu-malunya saat ditanya soal skinship dengan Hong Jong Hyun. Dalam wawancara dengan "Section TV", ia ditanyai bagaimana jika harus terlibat adegan mesra dengan "suaminya" di "We Got Married" itu. Yura tampaknya tak keberatan berciuman dengan Hong Jong Hyun.
MC Park Seul Gi memancing topik tersebut dengan bertanya, "Apa yang akan kamu lakukan jika kamu harus beradegan ciuman dengan Hong Jong Hyun?". Yura mengaku tak masalah melakoninya.
"Aku akan melakukan yang terbaik," jawab Yura. Namun tampaknya jawaban itu tidak memuaskan Park Seul Gi, karena ia mengajukan pertanyaan lain yang membuat Yura malu.
"Lalu apa yang akan kamu lakukan kalau ada adegan ranjangnya?" tanya Park Seul Gi. Yura pun menjadi malu dan mengelak menjawab dengan berkata, "Bukankah rating acara itu 15+?", membuat semua orang tertawa.
MC Park Seul Gi tidak berhenti di situ, ia kembali bertanya bagaimana jika Hong Jong Hyun benar-benar mengajak Yura berkencan di kehidupan nyata. Pertanyaan tersebut membuat Yura terkejut karena baru pertama kali ia mendapatkan pertanyaan seperti itu.
"Ini adalah pertamaku kali aku menerima pertanyaan seperti ini," jawab Yura. "Aku rasa itu tergantung dari bagaimana ia menembakku."
(wk/)