Usai sukses mencapai rating tinggi bersama A Pink, 'Showtime' season 4 akan menunjukkan sisi candid Sistar.
- Tim WowKeren
- Kamis, 11 Desember 2014 - 14:15 WIB
WowKeren - "Showtime" mengumumkan idol selanjutnya yang akan menjadi bintang mereka. Setelah A Pink mengisi sejak Agustus, kini giliran Sistar untuk season 4.
"Sistar telah dipilih sebagai penyanyi untuk mengisi 'Showtime' season 4," ucap perwakilan agensi Hyorin cs itu pada Newsen. "Dalam program ini akan menunjukkan sisi candid dari Sistar."
"Hingga kini para member menerima banyak cinta karena karakter mereka yang blak-blakan dalam berbagai acara variety show," jelas jubir. "Jadi banyak yang menantikan kharisma mereka yang akan ditunjukkan melalui 'Showtime'."
Saat ini pelantun "Touch My Body" itu sedang mempersiapkan diri untuk syuting. Belum diketahui juga kapan "Showtime" Sistar ini akan mulai ditayangkan di saluran TV kabel MBC Every1.
"Showtime" mengawali season pertama dengan EXO pada November 2013. Kemudian disusul Beast pada April 2014 dan dilanjutkan A Pink untuk Agustus. Saat penayangan A Pink, ratingnya mencapai puncak hingga 1,74 persen yang cukup tinggi untuk ukuran reality show idol di TV kabel.
(wk/)