
Namjoo dan Yura memberikan kesan berbeda meski mengenakan gaun yang sama.
- Tim WowKeren
- Sabtu, 12 September 2015 - 11:28 WIB
WowKeren - Sebagai girlgrup yang sama-sama populer, A Pink dan Girl's Day kerap kali bersaing di panggung musik. Namun kali ini, tak hanya musik, gaya fashion member kedua grup tersebut juga dibandingkan dengan satu sama lain.
Namjoo A Pink dan Yura Girl's Day terlihat mengenakan gaun hitam yang sama. Namjoo mengenakan gaun tersebut di acara Golden Disk Award Januari lalu, sementara Yura di acara penghargaan sebuah stasiun telvisi kabel pada Maret.
Gaun yang dipakai Namjoo dan Yura bermodel pendek sebatas paha dengan ekor panjang di belakang. Gaun tersebut memberi kesan oriental dengan desain dan pola yang unik di bagian depan.
Meski sama-sama seksi, keduanya menunjukkan kesan yang berbeda. Namjoo terlihat eksotis dengan kulitnya yang tanned, sementara Yura tampil menawan dengan tubuh berisi dan kaki jenjangnya.
Bagaimana menurut kalian? Di atara Namjoo dan Yura, siapa yang lebih cocok mengenakan gaun tersebut?
(wk/)