
Brand populer ini merilis klip yang menampilkan Moon Bok dengan rambut cantiknya. Penasaran?
- Tim WowKeren
- Selasa, 11 Juli 2017 - 16:45 WIB
WowKeren - Nama Jang Moon Bok makin meroket usai mengikuti ajang "Produce 101" Season 2. Meski gagal masuk 11 besar, Moon Bok tetap populer dan malah banjir job.
Seperti yang diketahui, Moon Bok termasuk salah satu trainee yang beken karena rambut panjangnya. Hal ini ternyata membuat Moon Bok malah didapuk menjadi wajah baru brand perawatan rambut L'Oreal Paris'.
L'Oreal Paris' memilih Moon Bok sebagai model untuk produk Total Repair 5 Instant Miracle hair pack. Tak ingin membuat fans menunggu lama, iklan yang menampilkan Moon Bok akhirnya resmi dirilis.
Dalam klip tersebut, awalnya ditampilkan khasiat produk yang bisa membuat rambut makin cantik itu. Di akhir klip, Moon Bok pun siap membuat fangirl iri dengan memamerkan rambut panjangnya itu.
Sementara itu, "Produce 101", Moon Bok masih disibukkan dengan berbagai aktivitas. Tak hanya iklan, trainee yang bernaung di ONO Entertainment itu juga rajin menyapa fans lewat pemotretan hingga wawancara.
(wk/)