Yura Ingin Girl's Day Jadi Awet Seperti Shinhwa dan g.o.d
Selebriti

Debut sejak tahun 2010 lalu, Yura pun mengungkap harapannya mengenai Girl's Day.

WowKeren - Yura telah debut bersama Girl's Day sejak tahun 2010 lalu. Selama delapan tahun bersama, mereka merupakan salah satu grup yang mengusung konsep seksi.

Member Girl's Day kini sedang sibuk dengan kegiatan individu mereka. Hyeri sepertinya semakin gencar mengasah kemampuan aktingnya. Yura juga tengah berperan dalam drama "Radio Romance".

Baru-baru ini Yura juga tampil cantik bersama majalah Cosmopolitan. Dalam sesi wawancara, Yura berbicara tentang memudarnya popularitas Girl's Day belakangan ini.

Menurutnya itu merupakan sesuatu yang alami. Ia mengatakan ingin orang-orang mengingatnya seperti ia sebelum memulai debutnya.


"Aku rasa itu adalah sesuatu yang alami," terang Yura. "Aku pikir jika nanti di masa depan bertemu dengan orang yang mengingatku seperti sebelum debut, aku akan sangat senang."

Selain itu, Yura mengungkapkan keinginannya agar Girl's Day dapat seperti Shinhwa atau g.o.d yang masih awet hingga saat ini. Walaupun sekarang mereka tengah sibuk dengan promosinya sendiri-sendiri.

"Saat ini, kami semua sedang sibuk dengan promo sendirian," ujar Yura. "Tapi kami akan melindungi nama Girl's Day seperti senior Shinhwa dan g.o.d."

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait