KCON 2019 Umumkan NU'EST Dan TXT Jadi Artis Pertama Yang Bakal Tampil Di Panggung New York
Musik

KCON 2019 sendiri akan dilaksanakan di 4 kota besar di 3 negara yang berbeda. Kota tersebut antara lain Chiba (Jepang), New York (Amerika), Los Angeles (Amerika) dan Bangkok (Thailand).

WowKeren - Festival musik Korea tahunan KCON kini sudah mulai membagikan detail untuk festival tahun ini. Festival musik Korea ini diadakan di berbagai lokasi di seluruh dunia. Acara ini dibuat oleh Koreaboo pada tahun 2012 dan diorganisir oleh CJ E&M.

KCON pertama kali diadakan di California Selatan sebagai KCON USA dan sejak itu diperluas ke delapan negara berbeda pada 2018. Kali ini, pihak penyelenggara merilis daftar line up pertama untuk KCON 2019.

Dalam akun Twitter resmi milik KCON Amerika, pihak penyelenggara mengumumkan bahwa grup NU'EST dan TXT akan tampil dalam KCON New York. Pihak penyelenggara belum merilis siapa lagi yang akan tampil selain kedua grup tersebut.

KCON 2019 Umukan NU\'EST Dan TXT Jadi Artis Pertama Yang Akan Tampil Di Panggung New York

Koreaboo


KCON 2019 sendiri akan dilaksanakan di 4 kota besar di 3 negara yang berbeda. Lokasi KCON 2019 yang pertama adalah kota Chiba, Jepang. KCON Jepang ini akan digelar pada 17-19 Mei 2019 di Makahuri Messe. Beberapa artis yang telah dikonfirmasi tampil dalam acara ini antara lain Kim Chung Ha, Twice, IZ*ONE dan Itzy.

Sementara itu, KCON Amerika akan diadakan di 2 kota sekaligus antara lain New York pada 6-7 Juli dan Los Angeles pada 15-18 Agustus. Untuk KCON New York akan digelar di 2 tempat yang berbeda yakni Madison Square Garden pada 6 Juli dan Javits Center pada 7 Juli 2019.

Sama halnya dengan KCON New York, KCON Los Angeles juga akan digelar di 2 tempat yang berbeda. KCON Los Angeles akan digelar di Staples Center pada 15-16 dan dilanjutkan di Convention Center pada 17-18 Agustus.

Lokasi terakhir adalah Bangkok, Thailand yang akan digelar pada 28-29 September 2019. KCON Thailand ini akan diadakan di Impact Arena Bangkok. Daftar line up artis yang akan tampil dalam acara ini masih belum dipastikan oleh pihak penyelenggara.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel