BTS Nostalgia Tampil Jadi 'The Beatles Modern' Di Panggung Debut Band Legendaris Inggris
Musik

Pada Rabu (15/5) kemarin, BTS tampil dalam acara tengah malam paling populer Amerika, 'Late Show With Stephen Colbert'. Selain melakukan serangkaian wawancara, BTS juga melakukan pertunjukan spesial dalam acara ini.

WowKeren - Salah satu grup besutan Big Hit Entertainment, Bangtan Boys (BTS) saat ini tengah menghadapi jadwal yang super padat. Grup ini harus riwa-riwi dari negara satu ke negara lainnya untuk menggelar konser dunia dan menghadiri berbagai acara.

Pada hari Rabu (15/5) kemarin, BTS dijadwalkan untuk tampil dalam acara tengah malam paling populer Amerika, "Late Show With Stephen Colbert". Dalam acara tersebut, BTS datang dan dipandu oleh pembawa acara terkenal, Stephen Colbert.

Namun selain melakukan serangkaian wawancara, BTS juga melakukan pertunjukan spesial dalam acara ini. Pertunjukan ini disebut spesial karena BTS mendapat kehormatan untuk tampil di panggung yang persis dengan band legendaris Inggris, The Beatles.


BTS tampil dengan luar biasa dengan tampil di Ed Sullivan Theatre, yang merupakan panggung debut The Beatles di pertelevisian Amerika. BTS sukses membuat penggemar nostalgia dengan tampil tepat 55 tahun, 3 bulan, dan 6 hari setelah debut fenomenal band Inggris tersebut.

Tak hanya itu, nuansa hitam putih dan kualitas gambar yang tak sebagus sekarang makin membuat penampilan mereka ikonik. Saat menonton penampilan BTS ini, para penonton serasa kembali ke jaman di mana The Beatles berjaya.

Tak heran jika outlet media Amerika kerap menyebut BTS sebagai "The Beatles Modern". Hal ini karena kedua grup tersebut merupakan kumpulan lelaki berbakat yang berasal dari berbagai negara tetapi sukses besar di pasar musik Amerika.

Selain tampil dalam acara tersebut, J-Hope cs juga baru saja merampungkan penampilannya dalam panggung Good Morning America Summer Concert 2019 di Central Park, New York. BTS juga akan melanjutkan tur konser mereka yang bertajuk "Speak Yourself" yang akan diadakan di berbagai negara di seluruh dunia.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait