Insiden Kecelakaan Maut Putri Diana Dijadikan Atraksi di Taman Hiburan
Getty Images
Selebriti

Banyak pihak yang mengecam taman hiburan tersebut. Alih-alih mengenang, sebagian besar menilai bahwa taman hiburan itu justru tak menghormati mendiang Putri Diana.

WowKeren - Insiden kecelakaan maut yang merenggut nyawa Putri Diana pada tahun 1997 silam tentunya menjadi salah satu tragedi yang paling dikenang oleh masyarakat seluruh dunia.

Diketahui, kecelakaan tersebut terjadi pasca mobil yang ditumpangi oleh Putri Diana dan Dodi Al Fayed menabrak terowongan Pont de l'Alma di Paris, Prancis. Kecelakaan ini disinyalir sebagai ulah paparazi yang memburu potret mantan istri Pangeran Charles tersebut.

Namun belum lama ini, National Enquirer mengatakan bahwa pihaknya ingin mengabadikan insiden tersebut dalam sebuah taman hiburan, yang sudah dibuka sejak Jumat (24/5) lalu di Tennessee, Amerika Serikat. Taman hiburan bernama "National Enquirer Live" ini berisi sejumlah hal yang pernah diliput oleh media tersebut, termasuk insiden kecelakaan maut Putri Diana.


Dilansir Independent.co.uk pada Senin (27/5), pihak taman bermain "National Enquirer Live" menegaskan bahwa mereka menyediakan sebuah video tiga dimensi yang dibuat dari komputer. Video ini memperlihatkan suasana Paris pada 31 Agustus 1997 silam, malam kematian Putri Diana. Sementara itu, diputar pula audio yang menyebutkan sejumlah teori mengenai kematian mendiang ibu Pangeran William dan Pangeran Harry tersebut.

"Diperlihatkan jalan tempat dia meninggalkan hotel Ritz dan paparazi yang mengejarnya," tutur Robin Turner, manajer "National Enquirer Live". "Lalu flash yang kami rasa membutakan sopir-dan itu yang terjadi. Tidak ada darah. Tidak ada. Anda akan melihat kecelakaan lewat animasi komputer."

Meski demikian, banyak pihak yang mengecam taman hiburan tersebut. Sebagian besar menilai bahwa "National Enquirer Live" justru tak menghormati Putri Diana, alih-alih mengenangnya. Apalagi di akhir atraksi tersebut, pengunjung ditanyai perihal apa penyebab kematian Putri Diana.

"Ini keterlaluan! Tidak bisa dibenarkan!" komentar salah satu netizen. "Apa-apaan ini? Omong kosong!" sahut lainnya. "Tidakkah mereka tahu kalau ini terlihat sangat kasar dan tidak sopan?" pungkas lainnya.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait