Ayah Tak Sadarkan Diri Berhari-Hari, Dewi Persik Minta Doa
Instagram
Selebriti

Ayah Dewi Persik, Mochammad Aidil diketahui menderita beberapa penyakit seperti ginjal, kencing manis dan paru-paru serta dirawat di salah satu rumah sakit di Jakarta yang kondisinya sering dikabarkan sang putri di Instagram.

WowKeren - Momen lebaran  tahun ini dilewati oleh Dewi Persik dengan rasa sedih. Pasalnya, sang ayah yang bernama Mochammad Aidil tengah dirawat di salah satu rumah sakit di Jakarta karena menderita beberapa penyakit kronis. Ayah artis yang akrab disapa Depe ini diketahui menderita penyakit ginjal, kencing manis dan paru-paru.

Ayah Depe juga telah menerima perawatan intensif selama beberapa bulan. Dirawat cukup lama di rumah sakit, kondisi sang ayah Depe belum juga berangsur membaik. Kondisi kesehatan ayahnya kerap dibagikan Depe melalui akun Instagram pribadinya.

Seperti yang dilakukan Depe baru-baru ini. Melalui Instagram, Depe mengabarkan jika sang ayah berada dalam kondisi yang tidak baik serta mulai tidak sadarkan diri selama berhari-hari. "Sayang... beberapa hari ini bobo terus...jangan bobo terus pie...buka matanya pi," tulis Depe di bagian caption foto unggahanya bersama sang ayah, Sabtu, 8 Juni.

?


Menyadari kondisi kesehatan sang ayah semakin memburuk, Depe pun meminta bantuan doa dari masyarakat. Depe meminta masyarakat mendoakan kesembuhan ayahnya sehingga ayahnya bisa segera pulih.

"Ini ning dewi selalu bersama papine....mas fatur datang... mas bin datang...bangun pie...alfatiha untuk papi," tulis Depe di unggahanya. Dalam foto tersebut Depe terlihat sedang mencium wajah ayahnya. Terlihat juga alat bantu pernapasan terpasang di mulut ayah Depe.

Melihat unggahan Depe itu, tidak sedikit netter yang merasa iba terhadap pedangdut cantik ini. Mereka pun mendoakan kesembuhan ayah Depe.

"Semoga pnyakit ny di angkat amin," komentar ichayusu***. "Ya Allah Engkau sebaik-baiknya maha penyembuhan. Sembuhkanlah papinya kak Dewi Perssik," komentar neshandan***.

Sebelumnya, ayah Depe dirawat di salah satu rumah sakit di Jember, Jawa Timur. Awal Mei lalu Depe memindahkannya ke rumah sakit di Jakarta dan sempat mengungkap jika kondisi ayahnya sempat membaik.

(wk/dian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait