Kalina Oktarani Geram Agama Putranya Jadi Perdebatan Usai Deddy Corbuzier Mualaf
Instagram/kalinaocktaranny
Selebriti

Kalina Oktarani Akhirnya Membuat Postingan Di Instagram Pada Sabtu (22/6) Untuk Menegur Netizen Yang Memperdebatkan Agama Putranya setelah sang mantan suami menjadi mualaf.

WowKeren - Keputusan Deddy Corbuzier untuk memeluk agama Islam masih menjadi bahasan hangat publik. Deddy akhirnya resmi mengucapkan kalimat syahadat di Pondok Pesantren Ora Aji, Sleman, Yogyakarta, Jumat (21/6) dengan dibimbing sang sahabat, Gus Miftah.

Kabar Deddy memeluk agama Islam ini rupanya menyeret nama putranya dengan Kalina Oktarani, Azka Corbuzier. Tak sedikit netizen di media sosial yang memperdebatkan agama Azka setelah sang ayah menjadi mualaf. Hal ini menyulut amarah Kalina sebagai seorang ibu.

Kalina pun menumpahkan kekesalannya dengan membuat postingan di Instagram pada hari ini, Sabtu (22/6). Ia menegaskan bahwa dirinya membebaskan Azka untuk memilih agama apapun dalam hidupnya. Kalina mengatakan tak pernah memaksa putranya untuk urusan keyakinan.

Kalina Oktarani Geram Agama Putranya Jadi Perdebatan Usai Deddy Corbuzier Mualaf

Instagram


"Setelah komen di saya tdk saya tanggapi, banyak yg mempertanyakan dan debat mslh agama anak saya di kolom komen anak saya," buka Kalina dalam postingannya. "Wahai jempol2 netizen yg maha serba tau dan maha mau tau.. Saya ibu dari Azka, membebaskan anak saya untuk memeluk agama apapun selama dia bisa menjalani agamanya sesuai dgn ajarannya."

"Jika suatu saat anak saya memeluk agama yg saya anut, itu krn pilihannya... Bkn krn saya yg memaksa," lanjut Kalina. "Tidak ada paksaan dalam memeluk suatu agama. Krn setau saya tdk ada satupun agama yg memaksa!!"

Postingan ini pun menuai berbagai komentar dari netizen di media sosial. "Kalau orang tua kayak kak Kalina pasti damai Indonesia karena dalam ajaran agama ku untuk ku agama ku dan untuk mu agama mu," kata netizen. "Kakaaaaaakkkkk semangaaattt @kalinaocktaranny (emoji)," ujar lainnya menyemangati.

Sementara itu, Azka sendiri tak banyak komentar saat ayahnya memutuskan untuk menjadi mualaf. "Putra saya orang cuek, beberapa hari yang lalu saya bilang, 'Azka, papa mau convert religion to muslim'. Tapi kan Azka ini ibunya juga muslim, jadi Azka ini bukan tidak mengenal muslim sama sekali, dia juga pernah belajar agama Islam," ungkap Deddy, Jumat (21/6).

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru