Dituding Syiah, Haddad Alwi Sempat Beri Penjelasan Ini Di Postingan Lawasnya
Selebriti

Rupanya bukan untuk pertama kalinya Haddad Alwi dituding sebagai penganut aliran Syiah. Sebelumnya Haddad pernah memberikan klarifikasi mengenai hal ini di unggahan lawasnya.

WowKeren - Belum lama ini, penyanyi religi Haddad Alwi dikabarkan mengalami persekusi. Kejadian tak menyenangkan tersebut bermula saat Haddad mengisi sebuah acara ceramah di kawasan Sukabumi, Jawa Barat, pada 16 Desember lalu.

Haddad yang hendak mengajak selawatan didatangi oleh sebuah ormas Islam yang memintanya turun lalu mengusirnya. Pengacara Haddad, Muannas Alaidid mengungkapkan bahwa kliennya tersebut diusir ormas Islam karena dituding sebagai penganut aliran Syiah.

Di sisi lain, rupanya ini bukan untuk pertama kalinya Haddad menerima tudingan tersebut. Mengintip dari laman Instagram miliknya, Haddad sempat menuliskan klarifikasi soal tudingan syiah di unggahan lawas Instagram Story-nya yang kini ia jadikan hightligh dengan judul "Abi Syiah?" . "Memang beberapa waktu belakangan ini ada banyak tuduhan dan fitnah an yg terus diulang-ulang tentang abi....," tulis Haddad Alwi.

Dituding Syiah, Haddad Alwi Sempat Beri Penjelasan Ini Di Postingan Lawasnya

Instagram Story


Namun Haddad mengaku tak marah akan segala tudingan miring tersebut. Ia memandang lumrah hal ini sebagai perbedaan pendapat setiap individu atau golongan.

"Abi tidak keberatan dibilang beraliran apa pun," tambah Haddad. "Karena bagi Abi mazhab Ahlus sunnah, mazhab Ahlul Bayt, Wahhabi, Betapa pun memiliki perbedaan-perbedaan pandangan dalam furu' (cabang) satu sama lain."

Kendati demikian, Haddad tak mau memperpanjang urusan ini. Pasalanya, pelantun lagu "Rindu Muhammadku" tersebut berusaha untuk tetap fokus dalam berdakwah dan menjalankan ajaran Islam dengan baik.

"Bagi abi yg terpenting adalah abi Muslim yg berusaha menjalankan ajaran Islam dengan sebaik-sebaiknya," tutur Haddad. "Dan insyaAllah abi akan mempertanggung jawabkan apa yg abi lakukan dalam hidup ini di hadapan Allah SWT."

"Dan demi Allah, bagi abi antum semua adalah saudara2 abi," tandas Haddad. "Dan hanya keridhaan dan pertolongan Allah saja yang kita harapkan."

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel