Siwi Widi Dituduh Berkedok Agama, Curhat Galau Soal Ortu Sakit Dada
Instagram/w_hadinata
Selebriti

Siwi Widi agaknya kini semakin murka dengan segala tuduhan yang ditujukan kepadanya. Lewat akun Insta Story miliknya, ia pun kembali memberikan penjelasan ini.

WowKeren - Nama Siwi Widi terus disorot. Siwi diduga sebagai pramugari "gundik" mantan direksi Garuda Indonesia. Tudingan itu bermula dari cuitan akun @digeeembok. Tidak terima, Siwi pun melaporkan akun tersebut.

Dengan tegas Siwi membantah tudingan tersebut. Namun kasus tersebut semakin memanas. Akun @digeeembok lagi-lagi mengungkit masa lalu Siwi.

Diakui akun tersebut Siwi sempat memakai hijab di awal training menjadi pramugari Garuda. Siwi disebut merasa takut dirisak oleh para seniornya. ia pun dituding hanya mengenakan topeng agama.

Banyak netter yang menanggapi sinis. Cibiran dan komentar pedas pun kembali ditujukan untuk Siwi.

Siwi pun agaknya kini semakin murka dengan segala tuduhan yang ditujukan kepadanya. Lewat akun Insta Story miliknya, ia pun kembali menegaskan jika dirinya hanyalah korban fitnah.

"Jelas lah kalau smisal buluk, km pikir difitnah itu enak? Fokusnya sama tuduhan itu, kok org ga pnya hati nurani ya malah mengerjai orang yang sdg difitnah," tulis Siwi. "Raut wajah pasti terlihat rasa sakitnya difitnah, mau dibilang gmn terserah FOKUS SAYA SAMA TUDUHAN ITU."


"Akun anonim ini senengnya duit mau informasi benar atau tidak yang penting viral. Jadi balik lagi tuduhan itu mana?" lanjut Siwi. "Memviralkan yang tdk penting saya malah dokus dengan tuduhan, skrg akun itu ngomong tpi ga prnah ada bukti tuduhan awal seperti apa, skrg hanya mengomentari, hal yg ga penting, tapi mana BUKTINYA TUDUHAN AWAL?"

Siwi Curhat Murka

Twitter/InstaStory

Di unggahan lainnya, Siwi mencurahkan isi hatinya. Ia mengaku bisa berbicara banyak asal media bersikap ramah kepadanya.

Siwi pun bersedih lantaran orangtuanya sering mengalami sakit dada. Pasalnya, banyak pemberitaan tidak sesuai fakta seputar Siwi.

"Sebenarnya kalau orang media lebih ramah saya bisa berbicara banyak, tapi saya ga mau bertambah2 pemberitaan yang aneh2," ungkap Siwi. "Orang tua saya sungguh sakit dadanya tiap hari menelpon saya setiap ada pemberitahuan baru."

"Tolong beritakan yang sebenarnya dengan bukti, posisikan di saya, saya itu difitnah," tambah Siwi. "Orang tidak suka sama saya pasti tidak akan menggunakan hatinya melihat keadaan dan perasaan saya. Semoga kalian punya Hati Nurani.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait