'Stove League' Diisukan Bakal Produksi Season 2, Ini Tanggapan SBS
Naver
TV

Slot Jumat - Sabtu malam yang ditinggalkan 'Stove League' nantinya akan digantikan oleh 'Hyena'. Drama terbaru SBS itu dijadwalkan tayang mulai 21 Februari mendatang.

WowKeren - "Stove League" menghadirkan episode terakhir pada Jumat (14/2). Drama SBS yang dibintangi Nam Goong Min itu ditutup dengan rating tertinggi sepanjang penayangan yakni mencapai 19,1 persen.

Perolehan rating menakjubkan itu membuat rumor soal penggarapan "Stove League" season 2 mulai berkembang. Hingga pada Sabtu (15/2), perwakilan SBS akhirnya buka suara.

Namun, SBS menegaskan jika hingga kini belum ada rencana "Stove League" season 2 meskipun para pemain drama tersebut banyak yang sudah mengungkap keinginannya untuk bergabung di season baru.

"Kami masih belum punya kabar apapun soal season 2, meskipun para pemain berkata, 'Kami ingin melakukan season 2'. Karena penulis naskah harus mempersiapkan lebih banyak lagi, untuk season 2, kami tidak tahu kapan itu akan tayang," pihak SBS.


"Karena para aktor punya chemistry luar biasa dan atmosfer di lokasi syuting juga keren, banyak dari mereka yang bilang ingin berpartisipasi jika ada season 2. Masing-masing aktor sangat puas dengan peran mereka, jadi besar kemungkinan reaksi positif soal season 2, tapi kami belum resmi mendiskusikan apapun," pungkas pihak SBS.

Kesuksesan "Stove League" membuat SBS akhirnya memberikan hadiah liburan gratis ke Saipan mulai 17 Februari selama 4 hari. Sayangnya Nam Goong Min tak bisa ikut ambil bagian karena harus mempersiapkan syuting drama baru.

Sementara itu, slot Jumat - Sabtu malam yang ditinggalkan "Stove League" nantinya akan digantikan oleh "Hyena". Drama yang dibintangi oleh Joo Ji Hoon dan Kim Hye Soo itu dijadwalkan tayang mulai 21 Februari mendatang. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru