Saaih Halilintar dan Keluarga Disebut Norak Saat Borong Belanjaan Hingga Ditegur Bule
Instagram/saaihalilintar
Selebriti

Saaih Halilintar dan keluarganya, Gen Halilintar kedapatan memborong banyak belanjaan. Lantas seorang bule menghampiri mereka lantaran aksinya dianggap membuat panik masyarakat.

WowKeren - Baru-baru ini Saaih Halilintar dan keluarganya, Gen Halilintar kembali mecuri perhatian warganet. Sebuah akun gosip membagikan potret mereka saat berada di pusat perbelanjaan.

Keluarga Gen Halilintar terlihat mengenakan masker sambil membawa troli untuk memborong banyak belajaan. Mengiringi gambar tangkapan kamera yang dibagikan oleh akun gosip, netizen menerangkan bahwa pada saat itu keluarga Gen Halilintar menghabiskan uang hingga Rp 9 juta untuk belanja.

Saking banyaknya belanjaan mereka, struk yang dicetak pun begitu panjang hingga dijadikan sebagai ikat kepala oleh Saaih. Yang menjadi perhatian adalah ketika mereka berselfie dan berfoto-foto dengan barang belanjaan mereka yang banyak tersebut.

Saaih Halilintar dan Keluarga Disebut Norak Saat Borong Belanjaan Hingga Ditegur Bule

Instagram


Lantaran tingkah mereka menjadi pusat perhatian, seorang bule pun menghampiri keluarga Gen Halilintar dan menegurnya. Pasalnya mereka menganggap tingkah keluarga Gen Halilintar akan semakin memicu kepanikan masyarakat. Setelah mendapatkan teguran, aksi mengabadikan momen belanja pun akhirnya mereka hentikan.

Lebih lanjut, potret Saaih dan keluarganya tersebut kini telah beredar di media sosial dan menuai beragam respon dari netizen. Rupanya banyak dari netter yang beranggapan bahwa sikap mereka yang bertingkah berlebihan saat belanja dianggap norak.

Ya gitulah kalo org kampung berasa artis,” tulis seorang netter. “Kampung, dikit2 cekrek cekrek, pamer di sosmed, masukin kr youtube, terus balik lagi modal mereka,” sahut netter yang lain dengan menambahkan emoji tertawa.

Namun di sisi lain, netizen juga berusaha memaklumi belanjaan keluarga Gen Halilintar yang banyak. Mengingat jumlah anggota keluarga mereka yang banyak dan kebutuhan untuk para tim.

"Awal bulan mungkin mereka belanja bulanan anggota halilintar kan banyak positif thingking aja," komentar seorang netter. "Gais mereka kan anggotanya banyak kayanya tiap belanja merek emg banyak deh," sahut netter yang lain.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait