Senam Aerobik Atau Zumba Di Rumah Bisa Menjadi Pilihan Kalian
Health

Banyak yang menghabiskan waktu dengan berdiam di rumah, atau dikenal dengan istilah karantina mandiri. Namun meski tak boleh meninggalkan rumah, bukan berarti kalian meninggalkan pola hidup sehat dan olahraga.

WowKeren - Senam aerobik atau zumba saat ini menjadi pilihan olahraga di rumah yang juga populer. Aerobik atau zumba bisa dilakukan di rumah dengan cukup mendengarkan alunan musik atau menonton video melalui gadget yang tersedia di rumah kalian. Kalian dan keluarga bisa mengikuti gerakan-gerakan dari aerobik atau zumba dari video tersebut.

Olahraga ini tidak membutuhkan waktu yang lama. Melakukan aerobik atau zumba selama 30 menit dalam sehari sudah cukup untuk membakar lemak harian. Kalian juga bisa melakukannya di pagi hari atau sore hari, sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, agar lebih seru, kalian bisa mengajak anggota keluarga lainnya di rumah untuk zumba bersama.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait