Berita Casting Park Seo Joon Hilang, Joo Ji Hoon Kini Diincar Bintangi Drama Bareng Jun Ji Hyun
Naver
TV

'Mount Jiri' bakal menceritakan tentang penjaga taman terbaik yang bekerja di area besar yang merupakan salah satu taman nasional Korea Selatan, juga disebut Gunung Jiri.

WowKeren - Joo Ji Hoon kembali mendapat tawaran membintangi proyek akting. Kali ini, aktor kelahiran tahun 1982 itu diincar membintangi drama bertajuk "Mount Jiri" (judul terjemahan masih bisa diubah).

"Mount Jiri" sebelumnya mengincar Jun Ji Hyun sebagai pemeran utama yang hingga kini belum memberikan jawaban. Tim produksi kabarnya juga sempat menawari Park Seo Joon peran utama namun berita castingnya telah hilang.

Menurut laporan eksklusif, Joo Ji Hoon diincar memerankan karakter Kang Hyeon Jo, seorang penjaga taman nasional pemula yang menyembunyikan rahasia. Dia dulunya adalah seorang letnan di militer dan kehilangan penggantinya selama pawai pelatihan di Gunung Jiri.

Jika Joo Ji Hoon dan Jun Ji Hyun setuju membintangi "Mount Jiri", ini akan jadi reuni akting bagi mereka setelah sebelumnya sama-sama membintangi "Kingdom" season 2 dan kemungkinan besar akan berlanjut ke season 3.


"Mount Jiri" sendiri semakin dinanti mengingat penulis naskahnya adalah Kim Eun Hee, sosok di balik skenario luar biasa seri "Kingdom" dan "Signal". Tentunya banyak yang sudah berharap Joo Ji Hoon dan Jun Ji Hyun bakal setuju membintangi drama ini.

"Mount Jiri" bakal menceritakan tentang penjaga taman terbaik yang bekerja di area besar yang merupakan salah satu taman nasional Korea Selatan, juga disebut Gunung Jiri. Di sini, pekerjaan Kang Hyeon Jo adalah menyelamatkan orang-orang yang tersesat atau berusaha bunuh diri dan membantu mereka yang ada di sana untuk menemukan diri mereka yang sebenarnya.

Sementara itu, "Mount Jiri" saat ini masih tahap finalisasi pemain dan dipersiapkan bakal tayang paruh pertama tahun 2021 mendatang. Bagi yang penasaran dengan drama ini, nantikan terus informasi terbarunya di sini ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru