Gara-Gara Corona, Sherina Kecewa Berat Tak Bisa Datang Wisuda Sang Adik di Amerika
Instagram/sherinasinna
Selebriti

Sherina Munaf juga turut menerapkan imbauan untuk mengkarantina diri di rumah. Selama wabah virus corona, Sherina mengaku polusi dan kemacetan kota Jakarta semakin berkurang.

WowKeren - Pandemi virus corona memang tak dapat dipungkiri telah membuat panik masyarakat di seluruh dunia, tidak terkecuali Indonesia. Pemerintah telah mengimbau masyarakat untuk menerapkan karantina diri selama wabah virus corona ini berlangsung.

Penyanyi Sherina Munaf juga turut mengikuti anjuran pemerintah untuk tetap berada di rumah. Meski begitu, ada satu hal yang disyukuri Sherina saat semua orang memilih berada di rumah. Sebab, tingkat polusi kota Jakarta saat ini mulai berkurang karena pandemi virus corona.

"Aku tinggal di lantai atas. Kalau polusi buruk, gedung enggak begitu kelihatan. Tapi kalau lagi clear, akhir-akhir ini, tajam banget liat gedung yang jauh. Biasanya kan enggak keliatan tuh," ungkap Sherina dalam tayangan live akun Instagram Miles Films pada hari ini, Kamis (23/4).

Selain itu, Sherina merasa cukup nyaman berada di rumah meski tak bisa pergi ke mana-mana. Hanya saja, ia mengaku rindu kemacetan kota Jakarta lantaran bisa membuatnya berimajinasi sekaligus mendengarkan lagu.


"Memang nyebelin banget macet, tapi itu waktu aku buat beneran dengerin lagu, menatap ke luar, dan mulai berimajinasi. Itu yang agak hilang, sih, sekarang. Tapi, itu bisa digantikan, sih. Aku masih bisa dengar lagu sambil jalan-jalan di apartemen," cerita Sherina.

Namun, Sherina mengaku sedih saat mengingat dirinya tidak bisa menghadiri wisuda sang adik, Maura Munaf, pada Mei mendatang. Adik bungsu Sherina itu memang diketahui melanjutkan pendidikan di Boston University.

Karena wabah virus corona, Sherina pun memutuskan untuk menunda keberangkatannya dan keluarga ke Amerika. "Tadinya mau bareng ketemu di sana sekeluarga karena kita sudah lama banget enggak kumpul keluarga lengkap," ujar Sherina.

Di sisi lain, Sherina beserta kakak dan adiknya memang sudah tidak tinggal bersama. Alhasil, mereka harus menjadwalkan ulang pertemuan keluarga tersebut setelah pandemi virus Covid-19 ini berakhir.

"Rencananya bulan Mei ini waktu kita ketemu, kita ngumpul lagi bareng. Tapi nanti Maura juga diundur wisudanya. Semoga setelah pandemi selesai kita jadwal ulang apa yang udah kita rencanain. Dia sekarang masih di sana, masih kuliah online. So, she’s doing well," tutup Sherina.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait