PD dan CP 'Produce' Lagi-Lagi Bantah Lakukan Manipulasi Voting Karena Disuap Agensi Peserta
TV

Dalam sidang lanjutan manipulasi voting seri 'Produce', PD Ahn Joon Young dan CP Kim Yong Bum kembali menegaskan kalau agensi peserta tak terlibat dalam kasus ini. Simak penuturan lengkap mereka berikut ini.

WowKeren - Kasus hukum manipulasi voting seri "Produce" hingga saat ini masih berlangsung. Pada Senin (27/4), PD Ahn Joon Young dan CP Kim Yong Bum kembali menjalani sidang lanjutan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Selama persidangan, Ahn Joon Young kembali meminta maaf untuk semua yang dituduhkan kepadanya. Termasuk penerimaan layanan khusus di tempat hiburan dewasa dari beberapa agensi peserta.

"Saya sangat menyesal dan merenungkan tindakan saya. Sangat menyakitkan karena saya tidak bisa meminta maaf kepada mereka yang terluka. Saya sangat meminta maaf," ujar Ahn Joon Young.

"Saya tidak tahu bahwa undangan itu merupakan suatu tindakan yang ilegal dan saya tidak akan menerima undangan itu jika mengetahuinya. Saya tidak akan pernah menerima undangan seperti itu lagi," tuturnya.


Meski demikian, Ahn Joon Young membantah jika dirinya melakukan manipulasi voting karena telah disuap oleh agensi peserta. Sebaliknya, justru dialah yang membuat berbagai permintaan pada agensi.

"Tapi agensi-agensi kontestan tidak membuat permintaan khusus mengenai trainee mereka. Bahkan, akulah yang berada dalam posisi untuk membuat permintaan pada agensi," jelasnya.

Senada dengan pernyataan Ahn Joon Young, CP Kim Yong Bum juga menyatakan bahwa agensi peserta tidak berhubungan dengan manipulasi voting yang mereka lakukan. Kim Yong Bum juga menjelaskan beberapa faktor yang membuatnya memilih peserta tertentu.

"Kami memanipulasi peringkat akhir berdasarkan imej para trainee yang sudah dikenal, popularitas mereka sejak episode sebelum final dan lain-lain. Dalam kasus 'Produce 48', seri ini mengalami penurunan rating dan trending topik, jadi kami khawatir soal line up yang disukai oleh masyarakat umum. Tapi kami tidak memanipulasi peringkat karena menerima suap dari agensi kontestan," jelas Kim Yong Bum.

Sementara itu, delapan orang yang terkait dengan manipulasi seri "Produce" termasuk PD Ahn Joon Young dan CP Kim Yong Bum telah didakwa atas beberapa tuduhan. Mulai dari menghalangi bisnis, penipuan, pelanggaran kepercayaan melalui penyuapan dan pelanggaran atas Permohonan yang Tidak Benar dan UU Korupsi.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel