Jin BTS Perkenalkan Diri Sebagai Budak Joseon Lewat Selfie Brewokan, Tetap Ganteng?
Selebriti

Jin membagikan foto selfie dirinya saat syuting cameo untuk video musik 'Daechwita' milik Agust D. Ia memperkenalkan dengan nama budak yang populer di dinasti Joseon.

WowKeren - Jin BTS (Bangtan Boys) mengunjungi Weverse pada 27 Mei. Penyanyi kelahiran 1992 itu membagikan foto selfie yang ditunggu-tunggu penggemar.

Seperti diketahui, Jin muncul menjadi cameo di video musik "Daechwita", lagu utama dari mixtape baru Agust D (Suga) yang dirilis 22 Mei. Ia muncul bersama Jungkook di mana mereka berkelahi di jalanan pasar.

Video musik "Daechwita" mengambil latar kerajaan dinasti Joseon. Jin dan Jungkook didandani sebagai rakyat jelata. Jin mencuri perhatian karena tampil brewokan tipis.

Foto selfie yang dibagikan Jin di Weverse adalah dirinya saat syuting cameo untuk "Daechwita". Pemilik nama Kim Seokjin itu hanya menulis "Dolswae" sebagai keterangan foto.


Jin BTS Perkenalkan Diri Sebagai Budak Joseon Lewat Selfie Brewokan, Tetap Ganteng?

Source: Weverse

Dolswae adalah salah satu nama budak yang populer di dinasti Joseon Korea. Nama tersebut sering dapat dipakai dalam drama tradisional atau sejarah Korea. Budak dengan nama Dolswae biasanya memiliki tubuh kekar dan berotot karena mereka melakukan pekerjaan kasar.

Jika dilihat seksama, kostum yang dikenakan Jin adalah pakaian rakyat jelata di dinasti Joseon. Namun tidak disangka Jin akan memperkenalkan dirinya dengan nama budak. Meski begitu, tidak ada yang bisa menyangkal bahwa Jin sebagai budak tetap "Worldwide Handsome".

"Bisakah kita setuju bahwa Jin terlihat sangat tampan dengan brewok?" komentar netizen. "Seokjin terlihat seperti pria Joseon yang telah menikah. Dia tampan sekali," tambah netizen lain. "Seokjin dengan brewok benar-benar mengingatkanku pada aktor Kim Ji Suk," sahut yang lain. "Seokjin pada dasarnya adalah budak Joseon tapi yah budak tampan lebih tepatnya," pungkas lainnya.

Sementara itu, BTS turut mengisi upacara kelulusan virtual berjudul "Dear Class of 2020" yang akan ditayangkan secara langsung oleh YouTube pada 6 Juni bersama tokoh-tokoh terkenal seperti mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama dan sang istri, Michelle Obama. Grup besutan Big Hit Entertainment tersebut kini sedang bersiap untuk comeback yang dijadwalkan Oktober mendatang. Mereka juga akan menggelar acara jumpa fans online berbayar "BangBangCon The Live" pada 14 Juni mendatang.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru