Luhan Dikecam Umat Muslim Gara-Gara Pakai Rompi Bertuliskan Syahadat
Selebriti

Luhan menuai kecaman dari penggemar Muslim karena pilihan busana yang ia kenakan. Ia dituding melecehkan agama Islam dengan menggunakan kalimat syahadat sebagai fashion.

WowKeren - Luhan menuai kecaman dari penggemar Muslim karena pilihan busana yang ia kenakan. Mantan personel EXO tersebut dituding melecehkan agama Islam dengan menggunakan kalimat syahadat sebagai fashion.

Dalam foto yang beredar di media sosial hari ini, Selasa (2/6), Luhan terlihat mengenakan rompi dengan dua kalimat syahadat di antara saku atas dan bawah. Terkait pilihan busana Luhan yang kontroversial, disebutkan ada tiga alasan yang membuat penggemar muslim kecewa.

Luhan Dikecam Umat Muslim Gara-Gara Pakai Rompi Bertuliskan Syahadat

Source: Twitter

Pertama, umat Islam tersinggung karena Luhan mengenakan syahadat, dua kalimat yang merupakan rukun iman pertama dalam agama Islam, sebagai aksesori fashion. Dua kalimat syahadat memiliki arti, "Tidak ada Tuhan selain Allah, dan Muhammad adalah utusan Allah."

Alasan kedua kenapa penggemar menuntut permintaan maaf dari Luhan dan stylist-nya adalah karena bahkan umat Islam tidak diizinkan untuk memakai teks suci ini. Namun seseorang yang bukan Muslim menggunakannya untuk keperluan fashion.

Terakhir, Luhan mengenakan pakaian ini di Tiongkok, negara di mana ada berita aktual tentang genosida umat Muslim terjadi. Banyak penggemar sekarang mengirim pesan ke Luhan dan studionya untuk mengambil tindakan tentang masalah ini.


"Oke, jadi Luhan mengenakan rompi dengan syahadat umat Islam di atasnya. Terlepas dari itu adalah pilihannya atau stylist-nya, itu adalah hal yang sangat bodoh untuk dilakukan. Aku harap mereka menyadari kesalahan mereka dan lebih berhati-hati."

"Jika kalian seorang non-Muslim membatalkan perasaan Muslim atas situasi Luhan tolong jangan berkomentar macam-macam. Itu bukan hanya beberapa tulisan Arab, itu adalah syahadat dan kalian, non-Muslim, tidak mengerti betapa menyinggung untuk mengenakan itu sebagai sebuah aksesori."

"Aku sangat kecewa dan kesal karena Luhan mengenakan syahadat sebagai aksesori, agamaku estetika. Aku tidak membenci Luhan, aku hanya ingin stylist dan perancang busana dan juga Luhan mendidik diri mereka sendiri sebelum membuat atau mengenakan pakaian menggunakan kata-kata religius sebagai estetika."

"Tiongkok melakukan genosida berbulan-bulan terhadap kaum Muslim di Uighur baru-baru ini pada 2019 dan mereka membiarkan Luhan berparade keliling kota dengan syahadat di rompinya. Aku benar-benar marah."

"Yang membuatku lebih kesal adalah bahwa Luhan diizinkan untuk berjalan-jalan dengan syahadat yang terpampang di bajunya tapi para Muslim di Tiongkok bahkan tidak diizinkan untuk mengekspresikan agama mereka."

"Mengenai masalah Luhan, penggemar telah mengirim email ke Luhan Studio untuk mengambil tindakan tentang masalah ini. Kami berharap mereka dapat melakukannya sesegera mungkin. Terima kasih. Jadi tolong jangan membawa Luhan lagi ke perang fandom K-Pop jika kalian bukan penggemarnya. Jangan membuatnya lebih buruk."

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru