Dianggap Langgar Ketertiban Umum, Pria Ini Didenda Rp 8 Juta Gegara Kentut di Depan Polisi
SerbaSerbi

Pihak kepolisian mengklaim jika pria tersebut tidak sekadar buang angin. Pria tersebut dianggap sengaja melepas gas besar dengan jarak yang dekat dari petugas.

WowKeren - Buang angin atau kentut memang menjadi sesuatu yang tabu di sejumlah negara. Melakukan aktivitas ini di depan orang lain dianggap kurang sopan, apa lagi jika berbunyi.

Apalagi melakukannya di hadapan polisi. Seperti yang dilakukan oleh pria asal Wina, Austria. Akibat perbuatannya itu, pria tersebut harus membayar denda sebesar 500 euro atau sekitar Rp 8 juta.

Pihak kepolisian mengklaim jika pria tersebut tidak sekadar buang angin. "Tentu saja tidak ada yang akan dilaporkan karena tidak sengaja 'buang angin' sekali," sebut kepolisian Kota Wina seperti dilansir dari BBC, Kamis (18/6).

Foto lembar tuntutan "pelanggaran ketertiban umum" terkait perbuatan pria tersebut tersebar di media sosial. Polisi menyebut jika pria itu telah bersikap provokatif serta tak kooperatif ketika polisi menghampirinya.


Berdasarkan keterangan polisi, pria tersebut "menatap para petugas dan tampaknya melepaskan gas besar dari perut dalam jarak yang dekat dengan para petugas".

Sementara itu, perkara hukum terkait masalah buang angin juga sebelumnya pernah terjadi di Australia. Pada 2019 lalu, seorang pria menggugat perusahaan tempat dia pernah bekerja ke pengadilan. Pria tersebut berdalih jika mantan atasannnya sering melakukan aktivitas yang kurang sopan di hadapannya.

Dalam pengakuannya, atasannya itu kerap buang air besar bahkan enam kali sehari di hadapannya. Namun, Pengadilan Negara Bagian Victoria memutuskan sang mantan atasan tidak melakukan bullying.

"Saya sedang duduk dengan wajah menghadap ke dinding dan dia masuk ke ruangan yang kecil dan tanpa jendela," ungkap pria tersebut kepada Australian Associated Press (AAP) masih dilansir BBC. "Dia kentut di belakang saya dan langsung pergi. Dia melakukan tindakan ini lima atau enam kali sehari."

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait