Jin Puji BTS Ganteng-Ganteng, Malah Disuruh Tahu Diri
Selebriti

Jin mengungkapkan baru-baru ini bahwa ia memuji grupnya sendiri sebagai anonim. Namun pemilik nama Kim Seokjin itu justru disuruh tahu diri oleh seorang gamer yang lain.

WowKeren - Jin mengungkapkan baru-baru ini bahwa ia memuji BTS (Bangtan Boys) sebagai anonim. Namun pemilik nama Kim Seokjin itu justru disuruh tahu diri oleh seorang gamer yang lain.

Di waktu luangnya, Jin suka bermain game online, dan ia biasanya bermain secara anonim. Rupanya ada seorang gamer julid tidak tahu bahwa orang yang ia sindir adalah member BTS.

Melalui Weverse, Jin mengungkapkan bahwa ketika ia memuji BTS, gamer tersebut menyuruhnya untuk tahu diri. Ia juga menyebutkan bagaimana reaksinya saat itu juga.

Jin Puji BTS Ganteng-Ganteng, Malah Disuruh Tahu Diri

Source: Weverse

Jin menulis, "Aku sedang bermain game dan aku sedikit memuji Bangtan, dan seseorang menjawab dengan mengatakan, '(BTS) bahkan tidak akan tahu kamu ada,' jadi aku berkata, 'Oh, begitu.'"


Ketika seorang penggemar bertanya kepada bagaimana ia memuji BTS, Jin berkata, "Bahwa BTS itu ganteng-ganteng, terutama Jin." Siapa pun gamer itu, mereka mungkin menyesali kata-katanya sekarang.

"Aku biasanya mendapatkan komentar ini dari orang-orang di sekitarku. Setiap kali aku fangirling, mereka akan memberi tahuku, 'Apa yang kau dapatkan dari ini, mereka bahkan tidak tahu kau ada,'" komentar penggemar. "Ini perjuangan sehari-hari untuk ARMY," tambah penggemar lain.

"Sekarang Jin tahu apa yang ARMY alami setiap hari," tulis penggemar. "Sekarang dia tahu bagaimana rasanya dihadapkan dengan kenyataan," sahut yang lain. "Aku dapat memahami apa yang dia rasakan karena keluargaku selalu mengatakan ini kepadaku," pungkas lainnya.

Sementara itu, single baru BTS "Dynamite" kembali menduduki puncak tangga lagu Billboard Hot 100 di pekan kedua. Ini membuat BTS mencetak sejarah baru sebagai grup pertama dan satu-satunya di abad ke-21 yang debut di posisi pertama di tangga lagu bergengsi tersebut dan bertahan di sana selama minggu dua berturut-turut.

Dalam berita lain, BTS telah mengumumkan konser offline dan online bertajuk "Map of the Soul: ONE" di Seoul pada 10 dan 11 Oktober mendatang. Grup yang digawangi RM (Rap Monster) dan kawan-kawan itu juga dipastikan akan comeback merilis album baru akhir tahun ini.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru