Jadi Suami Penyayang, Yoon Park Bocorkan Karakternya Punya Adegan Memalukan di 'Birthcare Center'
TV

'Birthcare Center' adalah drama mendatang tvN yang hanya memiliki delapan episode. Rencananya, drama yang juga dibintangi oleh Uhm Ji Won ini akan mulai tayang pada 2 November mendatang.

WowKeren - Menjelang pemutaran perdana drama, tim produksi "Birthcare Center" menggelar konferensi pers online. Acara ini dihadiri oleh sutradara Park Soo Won dan para pemerannya, termasuk aktor tampan Yoon Park.

Selama acara berlangsung, Yoon Park mengungkapkan rasa antusiasnya karena dapat bergabung dengan jajaran pemeran "Birthcare Center". Dalam drama ini sendiri dia berperan sebagai Kim Do Woon, CEO perusahaan pengembangan aplikasi start up yang sangat mencintai istrinya.

"Aku sangat menikmati naskahnya. Tapi kupikir akan sulit membintangi drama ini karena jadwalku. Sebaliknya, aku berkeliling memberitahu orang-orang tentang hal itu. Namun berkat pertimbangan sutradara dan penulis, aku akhirnya bisa bergabung," tutur Yoon Park.

Aktor 32 tahun ini kemudian mengungkapkan bahwa dia memiliki banyak adegan lucu dan memalukan. Saking memalukannya, dia bahkan merasa seperti sedang syuting program "Saturday Night Live".


"Aku tahu bahwa seorang suami perlu berada di sana seolah-olah dia tidak ada, dan tidak ada di sana seolah-olah dia ada. Aku pikir akan ada banyak adegan memalukan dari karakterku. Aku tidak tahu apakah aku sedang syuting 'Birthcare Center' atau 'Saturday Night Live'," ujarnya dengan lucu.

Di sisi lain, sutradara Park Soo Won mengungkapkan poin menarik drama ini yang patut diwaspadai pemirsa. "'Birthcare Center' adalah drama yang dapat dikaitkan dengan banyak orang. Karena seorang wanita karier yang sukses yang merupakan eksekutif termuda di perusahaannya jatuh ke dalam kebiasaan mental dalam semalam setelah menjadi seorang ibu dan harus hidup setiap hari dengan bayinya," tutur sutradara.

"Drama ini menampilkan pertumbuhan seorang ibu baru dan itu juga merupakan drama penyembuhan karena dia akan berteman dengan ibu-ibu lain yang semuanya saling menghibur. Drama ini tidak hanya menyenangkan karena kalian pernah mengalaminya, namun juga menyenangkan bagi yang belum mengalaminya. Aku ingin memperkenalkan ini sebagai drama yang dapat kalian nikmati dan merasa terhibur, bahkan jika kalian belum pernah mengalaminya," imbuh sutradara.

Sementara itu, "Birthcare Center" adalah serial dengan delapan episode yang mengikuti kisah Hyun Jin (Uhm Ji Won) saat ia beradaptasi dengan kehidupan sebagai ibu baru. Meskipun dia adalah eksekutif termuda di perusahaannya, dia adalah ibu tertua di pusat perawatan pasca persalinan tempatnya tinggal. Dia juga mengalami masa sulit saat melahirkan dan kini harus menanggung peran baru sambil berinteraksi dengan sesama ibu di pusat perawatan tersebut.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru