ADI 2020: Kemenangan Ayu Ting Ting Dinilai Tak Adil Hingga Disebut Manfaatkan Lesty
Instagram
Selebriti

Ayu Ting Ting berhasil membawa pulang piala nominasi Penyanyi Dangdut Paling di Hati versi ADI 2020. Namun sayang, kemenangan Ayu ini mendapat banyak komentar miring.

WowKeren - Ajang penghargaan Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2020 kembali digelar pada Jumat (20/11) malam pukul 19.00 WIB di salah satu stasiun televisi swasta. Acara ini digelar dalam rangka memberikan apresiasi kepada insan penyanyi dangdut Indonesia.

Beberapa penyanyi dangdut yang masuk nominasi adalah Lesti Andryani, Ayu Ting Ting dan Nella Kharisma. Dalam ajang penghargaan tersebut, Lesti dan Ayu Ting Ting dinominasikan sebagai penyanyi dangdut wanita paling di hati.

Kedua wanita cantik itu bersaing sehat untuk memperebutkan posisi sebagai penyanyi dangdut wanita paling di hati. Namun, baru saja diumumkan jika Ayu Ting Ting lah yang pulang membawa piala penyanyi dangdut paling di hati.

Ayu Ting Ting yang hadir dalam acara itu pun tampil cantik saat menerima piala di atas panggung. Ia mengenakan dress dengan model off shoulder. Ayu pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan para penggemarnya yang telah banyak mendukung kariernya.


Namun sayang, kemenangan Ayu Ting Ting ini dinilai oleh netizen tidak adil. Mereka menyebut jika vote SMS Lesti lebih unggul ketimbang Ayu Ting Ting. Namun mengapa Ayu yang justru memenangkan kategori tersebut.

ADI 2020: Kemenangan Ayu Ting Ting Dinilai Tak Adil Hingga Disebut Manfaatkan Lesty

Instagram

Netizen pun beramai-ramai mengomentari postingan akun stasiun televisi tersebut. Mereka menyebut jika ajang penghargaan ini tidak sportif dan sengaja memanfaatkan para pendukung Lesti untuk meramaikan acara tersebut.

"Unfollow aja gaes gak adil Leslar dimanfaatin nih," kata seorang warganet. "Hmm padahal setahu aku vore lebih banyak Lesti," sahut netizen lain. "Kirain kak Lesty yg menang," imbuh akun lain. "Perasaan kalah jauh vote nya kemaren sama Dede," timpal lainnya.

Tak hanya itu, ada pula netter yang meminta penyelenggara acara menunjukkan hasil voting agar tidak ada kesalahpahaman. "Bisa tunjukkin hasil voting nya ga min.. setau saya yang unggul bukan ka Ayu sudah terlihat jelas di vote IG saja yang unggul bukan ka Ayu," kata netter tersebut.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru