Charlie Puth Beri Balasan Menohok Usai Fotonya Jadi Sasaran Body Shaming
Instagram/charlieputh
Selebriti

Baru-baru ini, Charlie Puth membuat cuitan untuk menanggapi komentar negatif yang dilayangkan kepadanya usai membagikan foto dirinya yang tidak memakai atasan.

WowKeren - Memandang kelebihan dan kekurangan seseorang dari tampilan fisik masih saja dilakukan oleh orang-orang, terutama di jagat maya. Bahkan, selebriti kondang Charlie Puth pun tak luput dari sasaran body shaming yang dilayangkan oleh para pengguna media sosial.

Baru-baru ini, pelantun "Attention" itu membuat cuitan untuk menanggapi komentar negatif yang dilayangkan kepadanya usai membagikan foto dirinya yang tidak memakai atasan. Foto itu diambil pada Kamis (18/3) pekan lalu ketika penyanyi 29 tahun tersebut dalam perjalanan menuju gym di Santa Monica, Califormia. Beberapa pengguna yang jahil pun melayangkan komentar negatif tentang fisik Charlie.

Tak butuh waktu lama bagi Charlie untuk menanggapi komentar mengganggu tersebut. Ia menekankan bahwa tidak ada hal yang bisa dibanggakan dari menghina fisik seseorang.

"Hei, hanya mengingatkan kalian bahwa itu tidak keren sama sekali untuk melayangkan ujaran body shaming ke siapa pun," ujarnya melalui cuitan di Twitter. "Aku tak yakin apa tujuannya. Maaf saja jika aku tak punya tubuh 8-pack."


Charlie Puth Beri Balasan Menohok Usai Fotonya Jadi Sasaran Body Shaming

Twitter/charlieputh

Sontak saja unggahan ini banjir dukungan dari para penggemar. Salah seorang pengguna mengingatkan Charlie untuk tidak perlu minder dengan dirinya apa adanya.

"Hei Charlie tolong selalu ingat bahwa tubuhmu sempurna apa adanya!" tulis salah seorang pengguna. "Tolong untuk semua orang yang melakukan body shaming sungguh memalukan kalian. Kalian harus cukup berpendidikan untuk mengetahui apa yang benar dan apa yang salah."

Penggemar lainnya kembali mengunggah komentar lawas penyanyi "See You Again" tersebut beberapa waktu lalu. Dalam komentar itu, Charlie mengkritik sebuah iklan.

"Aku baru saja menonton beberapa video di YouTube dan melihat iklan ini muncul," cuitnya saat itu. "Sebuah iklan yang ditujukan kepada remaja laki-laki dan perempuan yang bersikeras bahwa mereka dapat membentuk tubuh mereka agar terlihat lebih kurus. Beberapa editing bahkan tidak terlihat manusiawi. Apa yang salah dengan tubuh mereka?"

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru