'Law School' Puncaki Peringkat Netflix Konten Korea, Alurnya Ramai Diperbincangkan
Naver
TV

'Law School' drama bergenre hukum yang turut dibintangi oleh Kim Bum cs itu bahkan berhasil mengalahkan 'Vincenzo' tvN yang memasangkan Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin.

WowKeren - "Law School" kini sudah memasuki episode kesembilan. Drama JTBC yang dibintangi Kim Bum cs ini mencatat rating dikisaran 4-5 persen. "Law School" ternyata juga sangat populer di kalangan penonton Netflix.

"Law School" bahkan berhasil memuncaki peringkat Netflix untuk konten Korea. Drama bergenre hukum yang turut dibintangi oleh Kim Myung Min itu bahkan berhasil mengalahkan "Vincenzo" yang memasangkan Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin.

Pencapaian "Law School" memuncaki peringkat Netflix ini langsung ramai menuai sorotan netizen Korea Selatan. Banyak yang memberikan pujian untuk alur dan bahkan merekomendasikan drama yang turut dibintangi oleh Ryoo Hye Young cs itu agar lebih banyak penontonnya.

"Semuanya tolong tonton 'Law School'," tulis seorang netizen. "'Law School' sangat menyenangkan," sambung yang lain. "Aku baru saja menonton episode dua. Apakah akan lebih menyenangkan dari episode 3? Ini akan menjadi lebih menarik, bukan?" tambah netizen lain.


\'Law School\' Puncaki Peringkat Netflix Konten Korea, Alurnya Langsung Ramai Diperbincangkan

Source: Naver

"Legenda hidupku yang tidak menonton ketiga dari tiga teratas itu. Haruskah aku menontonnya?" imbuh yang lain. "Sangat menyenangkan. Aku sudah lama tidak melihat drama," sahut lainnya. "Aku akan menontonnya sepulang sekolah," pungkas netizen lainnya.

"Law School" sendiri berkisah tentang siswa dan profesor dari sekolah hukum top Korea Selatan yang terjebak dalam kasus yang tidak biasa. Kim Bum berperan sebagai Han Joon Hwi, mahasiswa hukum tahun pertama yang berada di posisi teratas di kelasnya.

Han Joon Hwi adalah pemimpin alami yang ketampanan dan pesona mudahnya menjadikannya pria sempurna di atas kertas. Namun pria itu memiliki sisi tak terduga dari dirinya yang dia sembunyikan.

Kim Myung Min berperan sebagai Yang Jong Hoon, seorang profesor hukum pidana yang dulunya adalah jaksa elit. Kata-katanya yang kasar membuatnya menjadi profesor No. 1 yang harus dihindari di antara para siswa namun memiliki metode pengajaran yang membuat ketagihan.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru