Murah Meriah! Kroasia Obral Rumah Seharga Rp2000 Imbas Depopulasi
SerbaSerbi

Walikota Legrad Ivan Sabolic, mengatakan jika kota tersebut berangsur-angsur ditinggalkan oleh penduduknya. Hal ini tak lepas dari semakin menurunnya akses transportasi ke kota lain.

WowKeren - Memiliki rumah sendiri memang menjadi impian bagi orang pada umumnya. Namun karena beberapa faktor, keinginan ini bisa jadi bukan hal yang mudah untuk dicapai karena beberapa alasan termasuk mahalnya harga unit.

Namun hal ini tidak seperti yang terjadi di Kroasia. Sebuah kota di Kroasia utara, Legrad, menjual rumah-rumah seharga satu kuna atau sekitar dua ribu rupiah. Legrad sebelumnya pernah menjadi pusat populasi terbesar kedua di wilayah Kroasia namun telah mengalami penurunan yang stabil sejak disintegrasi kekaisaran Austro-Hungaria seabad yang lalu.

Walikota Legrad Ivan Sabolic mengatakan jika kota tersebut berangsur-angsur ditinggalkan oleh penduduknya. Hal ini tak lepas dari semakin menurunnya akses transportasi ke kota lain. "Kami berubah menjadi kota perbatasan dengan sedikit koneksi transportasi ke tempat lain. Sejak saat itu populasinya berangsur-angsur berkurang," kata Ivan.


Saat ini Legrad menampung sedikitnya 2.250 penduduk, setengah dari total populasi pada 70 tahun lalu. Kota yang dekat dengan perbatasan Hongaria ini pada dasarnya tak buruk untuk ditempati jika berbicara mengenai keindahan alamnya mengingat Legrad dikelilingi oleh ladang hijau dan hutan.

Pemerintah setempat memasarkan 19 rumah kosong dan lokasi konstruksi yang ditinggalkan dengan harga masing-masing satu kuna. Sebanyak 17 unit telah terjual. Namun perlu dicatat jika rumah-rumah yang diobral tersebut belum tentu dalam keadaan utuh. Beberapa di antaranya hanya tinggal setengah bangunan, tidak memiliki jendela dan pintu, bahkan ada yang dindingnya tertutup jamur.

Meski demikian, tak perlu khawatir karena pemerintah setempat akan memberikan subsidi. Pemerintah kota mengatakan akan membayar 25.000 kuna untuk setiap renovasi yang diperlukan, dan bagi penduduk baru yang ingin membeli rumah milik pribadi, kota akan menanggung 20 persen dari harga.

Ada satu syarat bagi individu atau pasangan yang ingin menetap di Legrad. Mereka harus mampu secara finansial dan berusia di bawah 40 tahun. Tawaran ini telah menarik minat orang-orang dari luar Kroasia. "Kami mendapat pertanyaan tentang rumah dari tempat yang sangat jauh seperti Rusia, Ukraina, Turki, Argentina atau Kolombia," kata Ivan.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru