Anji Disebut Dapat Ganja dari Luar Negeri, Beli Sendiri?
Instagram/duniamanji
Selebriti

Usai mengaku sudah mengonsumsi obat-obatan terlarang sejak sembilan bulan lalu, kini terkuak fakta baru bahwa Anji mendapatkan ganja dari luar negeri.

WowKeren - Musisi Anji kini tengah terseret kasus penyalahgunaan narkoba. Terseretnya Anji ini tentu menambah panjang deretan artis yang pernah tersandung narkoba.

Pihak kepolisian pun terus mendalami kasus narkoba Anji sampai akhirnya terkuak fakta baru. Salah satunya adalah terungkap jika Anji disebut membeli narkoba jenis ganja dari luar negeri.

Hal itu diungkap oleh Kombes Pol Ady Wibowo pada baru-baru ini. "Dari situs yang ada di luar yaitu megamarijuanastore.com. Di mana untuk mengakses situs itu harus memiliki ID," kata Kombes Pol Ady Wibowo selaku Kapolres Jakarta Barat.

Namun Anji disebut tak memiliki ID untuk mengakses situs tersebut. Lantas bagaimana pelantun lagu "Bidadari Tak Bersayap" itu bisa membeli dari situs tersebut dan mendapatkan narkoba?

Usut punya usut, ada seseorang yang memiliki ID sehingga bisa mengakses situs itu. Kini orang tersebut masih dalam pengejaran polisi atau masuk dalam kategori DPO (Daftar Pencarian Orang). "Nah ID itu dimiliki seseorang yang masih DPO," beber Kombes Pol Ady Wibowo.


Sementara terkait situs tersebut masih didalami oleh pihak kepolisian. Yang pasti, situs itu bukan berasal dari Indonesia lantaran tidak legal.

"Sedang kita dalami. Kalau di Indonesia ya tentu tidak legal," pungkas Kombes Pol Ady Wibowo.

Diketahui sebelumnya, Anji diamankan oleh pihak berwajib pada hari Jumat (11/6) lalu. Ayah tiga anak itu diamankan di studionya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, pukul 19.30 WIB.

Pemilik nama asli Erdian Aji Prihartanto itu diamankan seorang diri bersama sejumlah barang bukti. Namun sampai saat ini, pihak kepolisian belum menjelaskan secara detail terkait barang bukti dari penangkapan Anji tersebut.

Meski begitu, status Anji kini diketahui sudah resmi ditetapkan sebagai tersangka. Ia pun telah ditahan di Polres Jakarta Barat berdasarkan barang bukti yang diamankan serta hasil tes urine yang dinyatakan positif narkoba.

(wk/enyk)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru