Buktikan Status Rookie Monster, aespa Ungguli Girl Grup Lainnya di QQ Music
Instagram/aespa_official
Musik

Girl grup beranggotakan 4 orang ini menjadi satu-satunya grup idol generasi keempat yang melampaui 5 juta poin di QQ Music, salah satu situs musik terbesar di Tiongkok.

WowKeren - aespa benar-benar benar-benar membuktikan bahwa julukan rookie monster memang pantas disandang mereka. Girl grup besutan SM Entertainment tersebut mengungguli girl grup generasi keempat lainnya lewat prestasi terbaru mereka.

Bahkan sejak sebelum debut, aespa telah mendapatkan banyak perhatian lewat para membernya yang diungkapkan oleh SM Entertainment. Sejak mereka diungkapkan ke publik, keempat gadis ini telah menjadi pusat perhatian karena visual mereka yang luar biasa dan konsep unik, bersama dengan rekan-rekan AI muncul di setiap konten promosi.

Kurang dari setahun sejak aespa memulai debutnya, mereka telah memecahkan banyak rekor. Hanya dengan merilis single kedua mereka, "Next Level," aespa telah menjadi artis SM Entertainment pertama yang menduduki puncak chart 24H MelOn. Mereka telah membuat kagum banyak netizen seiring dengan lagu mereka terus meningkat di chart musik selama sebulan setelah rilis.


Sekarang aespa membuktikan kekuatan mereka sebagai rookie monster. Girl grup beranggotakan 4 orang ini menjadi satu-satunya grup idol generasi keempat yang melampaui 5 juta poin di QQ Music, salah satu situs musik terbesar di Tiongkok.

Ini adalah salah satu pencapaian paling luar biasa karena aespa baru debut tujuh bulan lalu dan belum memulai promosi resmi mereka di Tiongkok. Banyak yang mengantisipasi bahwa girl grup ini akan terus memecahkan rekor dan mendominasi industri K-pop, menjadikannya salah satu girl grup paling populer di dunia.

Sementara itu dalam "SM CONGRESS 2021", Karina menyoroti bahwa para penggemar jatuh cinta dengan lagu-lagu mereka dan koreografi yang menarik sejak awal. "Aku pikir karena lagu dan koreografinya menarik dan membuat ketagihan, banyak orang mengikuti gerakan kami, yang kami syukuri," kata Karina.

"'Next Level' juga dinominasikan untuk tempat pertama di acara musik, dan kami tidak bisa mempercayainya — sama untuk 'Black Mamba' juga. Semuanya masih terasa agak tidak nyata," lanjut pemilik nama asli Yoo Jimin itu.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait