Sering Disinggung Tak Kunjung Punya Momongan, Begini Respons Bijak Dhini Aminarti Soal Kesuburan
Instagram/dhiniaminarti
Selebriti

Dhini Aminarti mempunyai jawaban bijaksana bila kerap disinggung tak kunjung memiliki momongan meski sudah 11 tahun menikah dengan Dimas Seto. Lantas seperti apa tanggapan Dhini?

WowKeren - Selebriti cantik Dhini Aminarti memang diketahui masih menantikan kehamilan pertamanya. 11 tahun menikah dengan Dimas Seto, tentunya pasangan ini kerap mendapat pertanyaan seputar kapan memiliki seorang anak.

Bahkan sejumlah orang mencurigai jika Dhini dan Dimas sengaja menunda memiliki momongan. Saking seringnya ditanyai hal tersebut, Dhini pun mengaku sampai bingung harus berkata seperti apa lagi. Hal itu disampaikan Dhini melalui laman Instagram pribadinya belum lama ini.

"Kok belum punya anak sih? Nunda ya?," tulis Dhini melalui laman Instagram pribadinya pada Minggu (4/7). "Pertanyaan yang mungkin sering didengar aku dan Dimas. Pertanyaan yang terkadang membuatku bingung harus bagaimana menjawabnya."


Dalam postingannya kali ini, Dhini pun membahas perihal kesuburan di antara suami dan istri. Menurut Dhini, kesuburan seorang pria dan wanita tak melulu menjadi faktor utama seorang perempuan belum dinyatakan hamil. Sebaliknya, terdapat beberapa faktor yang memang belum saatnya sepasang suami istri diberi kesempatan untuk memiliki seorang anak.

"Tahukah Ayah Bunda? Ketidaksuburan belum tentu penyebab nya adalah wanita, belum tentu juga penyebabnya berasal dari pria," tutur Dhini. "Ada juga yang dinamakan ketidaksuburan idiopatik atau 'unexplained infertility'. Ketika semua baik-baik saja namun memang belum waktunya untuk menimang sang buah hati."

Meski Dhini sendiri belum memiliki buah hati, perempuan berusia 38 tahun itu tetap memberikan semangat kepada siapa saja pasangan di luar sana yang belum dikaruniai momongan. Meski belum sekarang, Dhini meyakini bahwa akan ada saatnya pasangan suami istri akan menjadi orangtua. Ia berpesan agar calon ibu di luar sana senantiasa berjuang dan selalu memiliki semangat.

"Jangan menyerah ya Ayah Bunda, mungkin bukan sekarang waktunya," pungkas Dhini."Mungkin saja esok hari, mungkin di waktu lain yang tepat. Tugas kita hanyalah tetap bersemangat dan terus #berjuangbersama."

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait