Sempat Ungkap Kekecewan, Mark Sungkar Batal Ajukan Banding Usai Divonis 1,5 Tahun?
WowKeren/Fernando
Selebriti

Mark Sungkar mendapat vonis 1,5 tahun penjara terkait kasus korupsi yang menyeretnya. Kuasa hukum Mark Sungkar menyebut belum mendapat tanda sang klien bakal mengajukan banding.

WowKeren - Mark Sungkar diketahui mendapat vonis 1,5 tahun menjadi tahanan kota dalam sidang terkait kasus korupsi dana Pelatnas Triathlon tahun anggaran 2018 pada Jumat (9/7) lalu. Mark Sungkar pun sempat mengungkapkan rasa kecewa dalam sidang usai hakim membacakan vonis kala itu. Pihak Mark Sungkar tampaknya juga mengisyaratkan akan mengajukan banding terhadap vonis tersebut.

Tapi tampaknya rencana aktor senior sekaligus ayah dari Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar untuk mengajukan banding batal terlaksana. Menurut kuasa hukum Mark Sungkar, Fachri Bachmid, kliennya itu tampaknya sudah menerima putusan vonis dari hakim.

"Nggak, Mark sungkar kelihatannya menerima putusan Pengadilan Tipikor Jakarta," kata kuasa hukum Mark Sungkar, Fahcri Bachmid saat dihubung pada Sabtu (24/7.

Sementara itu, Fachri Bachmid mengaku tak tahu menau soal keputusan pihak JPU (Jaksa Penuntut Umum) akan mengajukan banding atau tidak. "Saya tidak tahu jaksa akan banding atau tidak," beber Fachri.


Sementara, Mark Sungkar sendiri saat ini diketahui masih berstatus tahanan kota. Bersama sang istri, Mark Sungkar kini tinggal di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat. "Sekarang beliau di Bogor. Di rumah. Nggak bisa kemana-mana ya dalam keadaan seperti ini," ujar Fachri.

Seperti diketahui, Mark Sungkar terlibat dalam kasus korupsi dana Pelatnas Triathlon tahun anggaran 2018. Mark Sungkar kemudian dinyatakan bersalah dalam perkara kasus korupsi dana triatlon tersebut.

Hakim menvonis 1,5 tahun penjara kepada Mark Sungkar dan dengan denda Rp 50 juta. Vonis hakim tersebut diketahui lebih rendah dari tuntutan JPU, yakni 2,5 tahun penjara.

Sementara itu, saat proses hukum kasus tersebut masih bergulir, Mark Sungkar diketahui sempat mendekam di Rutan Polda Metro Jaya cukup lama. Namun Mark Sungkar akhirnya menjadi tahanan kota setelah mengajukan permohonan karena kondisi kesehatannya yang naik turun. Bahkan Mark Sungkar diketahui juga sempat terpapar Covid-19 saat ditahan di rutan.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru