Jennifer Aniston Santai Dikritik Soal Enggan Berteman dengan Orang yang Tak Divaksin COVID-19
Instagram/jenniferaniston
Selebriti

Aniston pertama kali mengungkap keputusannya untuk "menyingkirkan" beberapa orang dalam kelompok temannya berdasarkan status vaksinasi dalam sebuah wawancara September lalu.

WowKeren - Jennifer Aniston adalah satu dari sekian banyak selebriti Hollywood yang mendukung upaya vaksinasi COVID-19. Ia pun memiliki cara tersendiri untuk mendukung orang lain agar mau divaksin.

Namun sayangnya, caranya itu justru menuai kritikan. Baru-baru ini ia dikritik usai mengungkapkan bahwa dia memutuskan hubungan dengan "beberapa orang" di lingkungannya karena mereka tidak divaksinasi atau enggan mengungkapkan status vaksin mereka.

Pada hari Kamis (5/8), dia menghadapi para pengkritiknya secara langsung dengan membagikan pemikirannya tentang masalah ini lagi ke Instagram Story-nya. Dalam postingannya, Aniston menanggapi seorang penggemar yang bertanya, "Tetapi jika (Jennifer) divaksinasi, dia terlindungi bukan? Mengapa khawatir jika ada orang yang tidak divaksinasi di sekitarnya?"

Aniston pun memberikan penjelasan mengenai varian COVID-19. Meski ia mungkin terlindung dari corona namun belum tentu hal sama berlaku bagi orang lain yang belum divaksin.

"Karena jika kalian membawa varian itu saya masih bisa tertular," merujuk kasus terobosan infeksi COVID-19. "Saya mungkin sedikit sakit tetapi saya tidak akan dirawat di rumah sakit dan atau mati."


Ia bisa saja menularkan varian itu kepada orang yang belum divaksin. Terlebih lagi jika orang tersebut memiliki penyakit bawaan atau komorbid.

Jennifer Aniston Santai Dikritik Soal Enggan Berteman dengan Orang yang Tak Divaksin COVID-19

Instagram/jenniferaniston

"TAPI SAYA BISA menularkannya kepada seseorang yang tidak memiliki vaksin dan yang kesehatannya terganggu (atau memiliki kondisi yang sudah ada sebelumnya)," tegasnya. "Dan itu artinya saya akan mempertaruhkan nyawa mereka."

Aniston pertama kali membuka tentang keputusannya untuk "menyingkirkan" beberapa orang dalam kelompok temannya berdasarkan status vaksinasi dalam sebuah wawancara dengan InStyle September lalu. Ia menyayangkan banyak orang tertular karena tidak divaksin.

"Saya baru saja kehilangan beberapa orang dalam rutinitas mingguan saya yang menolak atau tidak mengungkapkan (apakah mereka telah divaksinasi atau tidak)," ungkapnya. "Dan itu sangat disayangkan."

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru