Lee Chaeyeon Sering Kalah dan Nangis di 'Street Woman Fighter', Knetz Jadi Penasaran Tentang Ini
TV

Sejak menjadi kontestan 'Street Woman Fighter', Lee Chaeyeon disorot karena sering kali menangis bahkan dikalahkan. Atas kenyataan tersebut, knetz dibuat penasaran mengenai hal ini.

WowKeren - Program survival kru dance wanita pertama Mnet, "Street Woman Fighter" belakangan ini menjadi sorotan pemirsa. Salah satu yang menarik perhatian pemirsa ialah bergabungnya Lee Chaeyeon mantan member IZ*ONE sebagai kontestan program tersebut.

Selama menjadi peserta "Street Woman Fighter", Chaeyeon mengalami banyak hal. Mulai dari episode pertama, Chaeyeon telah dipilih sebagai kontestan terlemah dan mendapatkan banyak stiker "No Respect" dari yang lain. Di episode berikutnya, Chaeyeon terus dipanggil hingga berakibat kekalahan totalnya.

Dengan banyaknya kekalahan kru WANT tempatnya bergabung, Chaeyeon tidak kuasa menahan air matanya. Ia tampak menangis di pelukan para anggota krunya karena merasa bersalah WANT telah mengalami beberapa kali kekalahan. Berikutnya pemberitaan tentang Chaeyeon sering kali tentang dirinya menangis.

Tak sampai di sana saja, sepanjang acara terdapat berbagai diskusi tentang kemampuan menari Chaeyeon sebagai idol dibandingkan dengan para penari profesional. Karena dengan munculnya Chaeyeon di acara tersebut, kesenjangan kemampuan antara idol dan para penari profesional jelas terlihat.


Di sisi lain, pemirsa berharap agar Chaeyeon membuktikan kemampuannya dalam menari. Meski sebagian kecewa namun keadaan Chaeyeon sebagai idol dibanding penari profesional dimengerti. Baru-baru ini, muncul diskusi di forum online membicarakan rasa penasaran netizen apakah Chayeon menyesal telah berpartisipasi di "Street Woman Fighter".

Dalam sebuah forum, terdapat tulisan yang berbunyi, "Tujuan Chaeyeon di 'Street Woman Fighter' adalah agar ia lebih dikenal dan membuktikan kemampuan menarinya. Namun pada kenyataannya, kemampuan dance Chaeyeon kurang dibandingkan dengan penari profesional."

Menanggapi tulisan tersebut, knetz atau netizen Korea ramai-ramai berkomentar. "Aku setuju, mungkin lebih baik jika Chaeyon tidak muncul," kata salah satu netizen. "Kupikir imej Chayeon sebagai penari berbakat hancur setelah tampil di 'Street Woman Fighter', jujur," sahut yang lain.

"Aku tidak berpikir Chaeyeon akan menyesal. Karena ia menerima tantangan dan kupikir dia belajar banyak dari prosesnya," sambung netizen lain.

Sementara itu, kelanjutan perjalanan Chaeyeon bersama WANT dapat disaksikan di 'Street Woman Fighter' yang tayang setiap hari Selasa. Dalam program ini ada setidaknya delapan kru yang bersaing memperebutkan peringkat pertama.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait