TXT Puncaki Peringkat ke-6 Album Terlaris di Amerika Serikat, Netizen Akui Terkesan
Instagram/txt_bighit
Musik

TXT yang merupakan grup di bawah naungan agensi HYBE ini membuat netizen di seluruh dunia terkesan dengan prestasi mereka yang berangsur-angsur semakin meningkat hingga menduduki peringkat album terlaris.

WowKeren - Kepopuleran industri K-Pop di ranah internasional berkembang semakin pesat. Hal ini ditunjukkan dalam sederet musik K-Pop bisa masuk ke tangga lagu internasional di peringkat teratas.

Artis K-pop telah mencoba menerobos pasar musik Amerika Serikat selama beberapa tahun. Sekarang dengan meningkatnya popularitas K-pop, grup idola telah membuat jalan mereka ke berbagai tangga lagu luar negeri. BTS (Bangtan Boys) telah memecahkan rekor dengan banyak pengikut fandom mereka di luar negeri dan telah menempatkan nama mereka di tangga lagu Billboard berkali-kali.

Mengikuti jejak BTS, beberapa grup K-Pop lainnya juga tampak terus meningkatkan fandom internasional mereka secara berlomba-lomba. Termasuk salah satunya TXT yang telah membuat banyak netizen terkesan karena mereka juga mendapatkan popularitas di Amerika Serikat.

Hal ini dikarenakan TXT menempatkan namanya dalam sepuluh besar album terlaris tahun ini. Tidak hanya itu, grup yang debut sejak tahun 2019 ini telah menduduki 13 minggu berturut-turut penjualan album teratas.

TXT merilis album mereka "The Chaos Chapter: FREEZE" pada Mei tahun ini dan menempati peringkat keenam setelah terjual sekitar 175 ribu eksemplar. Seorang netizen membagikan hasil chart di komunitas online yang mengungkapkan kekagumannya terhadap prestasi TXT.


Photo-INFO

Sumber: Twitter

"Aku sangat terkejut karena album mereka terjual dengan sangat baik di luar negeri. Aku tidak percaya TXT masuk sepuluh besar," tulis seorang netizen tersebut merasa bangga. Melihat unggahan itu, netizen lainnya pun ikut mengomentari prestasi TXT itu.

"Wow, ini mengesankan," komentar netizen. "Aku benar-benar berpikir mereka pantas mendapatkannya, lagu-lagu mereka berbeda dari lagu-lagu grup idola menurut pendapatku pribadi," komentar netizen lainnya. "Aku yakin mereka akan menjadi besar, ini luar biasa," komentar netizen lainnya.

"Aku melihat bahwa album mereka masuk di nomor 1 ketika mereka merilis album di Jepang," tulis komentar netizen. "Aku sekali lagi merasa bahwa pasar musik Korea terlalu kecil bagi mereka, genrenya terlalu terbatas," tulis netizen lainnya. "Album mereka berada di tangga lagu Billboard untuk waktu yang lama, itu menunjukkan bahwa mereka memiliki penggemar inti di Amerika Serikat," tutur netizen lainnya.

Sementara itu, TXT dilaporkan akan melakukan comeback di bulan November mendatang. Penggemar tampak antusias menantikan konser perdana TXT sejak debut secara online di bulan Oktober tahun ini.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru