Nikita Mirzani Kritik Iklan Skincare Berwajah Raffi Ahmad-Nagita Slavina dengan Tulisan PFW
Instagram/nikitamirzanimawardi_172
Selebriti

Nikita Mirzani baru-baru ini menyoroti papan reklame yang memajang potret Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Ia kemudian mengkritik soal adanya tulisan Paris Fashion Week di iklan tersebut.

WowKeren - Belakangan ini Nikita Mirzani ikut menyoroti soal brand lokal yang mengaku ikut dalam event Paris Fashion Week (PFW). Seperti baru-baru ini, Niki pun menyoroti brand MS Glow yang memajang iklan dengan wajah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Dalam ulasannya, Niki menyindir CEO produk kecantikan tersebut. “Sejujurnya, saya mempertanyakan semua pengusaha di luar sana, terutama di Prancis. Jika seorang CEO kurang mengetahui tentang merek, industri, dan bagaimana mereka menghadapi Mitranya. Apakah kita masih bisa memanggil mereka CEO?” tulis Niki mengiringi postingannya.

Ibu tiga anak ini juga mempertanyakan mengapa Shandy Purnamasari dan Gilang Widya Pramana alias Juragan 99 hingga kini tak memberikan jawaban soal kritikan masyarakat terkait brand kecantikannya yang disebut-sebut mengikuti PFW. Selain itu, ia juga menyentil perihal pantas tidaknya mereka berdua dijuluki crazy rich.

Jika seorang CEO tidak tahu bagaimana membalas kritik, apakah kita masih bisa menyebutnya Pemimpin? Kalau CEOnya Bukan Hartono Bersaudara, bisakah disebut Crazy Rich? (Masih di bawah Rp 611,4 triliun mereka padahal) lol,” sambungnya.


Niki kemudian mengkritik gaya hidup dari CEO MS Glow yang menurutnya selalu haus akan perhatian publik. “Seumur hidup crazy rich stay in private, tidak perlu mencari perhatian apa pun, mereka fokus untuk memperluas bisnis. Sebenarnya saya bertanya, apakah orang ngefans dengan mereka karena murni wirausaha atau karena mereka selebgram?,” paparnya.

Lebih lanjut, Niki lantas menyoroti tulisan "MS Glow Take Over Paris, in Paris Fashion Week" pada papan reklame yang memajang potret Raffi dan Nagita. “Oh ya, kenapa mereka berani menggunakan PFW karena mereka juga berani menunggangi nama artis hebat shay. Metode pemasaran baru: “Promosi domplengan,” sentilnya.

Niki juga sampai me-mention Paris Fashion Week soal reklame MS Glow itu. “PS: @parisfashionweek apakah mungkin saya bisa membuat billboard seperti ini di Indonesia. Papan reklame ini menginspirasi saya bagaimana cara mengambil alih Paris?,” sindirnya.

Mantan istri Dipo Latief ini bermaksud menjadikan papan iklan tersebut sebagai bukti kalau MS Glow sudah melakukan pembohongan publik. "Dan teruntuk @gekrafs Anda blng tidak jadi Masalah selama tidak pakai logo. Dan selama menyebutkan during paris fashion week. Masalah nya mereka ga ada yg nyebutin during. Tapi mereka selalu sebut Paris fashion week. Kan banyak itu video nya yang sudah beredar Di instagram dan tiktok," jelasnya.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait