Kiky Saputri Sukses Bikin Pangling Usai Tampil dengan Riasan Bold, Dikira Gisella Anastasia
Instagram/kikysaputrii
Selebriti

Kiky Saputri belum lama ini disorot usai membagikan postingan di laman akun Instagram pribadi. Dalam unggahan itu, Kiky bahkan sempat dikira Gisella Anastasia.

WowKeren - Kiky Saputri belum lama ini mendadak mencuri perhatian publik. Bagaimana tidak, Kiky membagikan postingan terbaru di laman akun Instagram pribadinya.

Dalam postingan tersebut, Kiky Saputri membagikan potret terbaru yang memperlihatkan wajah cantiknya. Di potret itu, Kiky Saputri terlihat tampil dengan riasan maksimal. Ia juga terlihat anggun mengenakan gaun berwarna hitam.

"Selamat pagi.. Bintang iklan sabun batang mau lewat nih. Senggol dong," tulis Kiky Saputri pada Minggu (14/3).

Di unggahan lainnya, Kiky Saputri tampak membagikan sebuah video TikTok. Ia pun tampak me-lip sync lagu milik Agnes Monica berjudul "Paralyzed". "Ada yang punya pengalaman? Jangan gampang percaya ya," ucap Kiky Saputri.


Sontak saja, postingan Kiky Saputri tersebut langsung mendapat banyak tanggapan dari netizen. Mereka memberikan banyak pujian untuk Kiky Saputri di kolom komentar. Bahkan, ada yang mengaku pangling dengan penampilan Kiky Saputri.

"Cantiknya," komentar salah satu netter. "Hah ini kiky ? Ish sumpah gue pangling, cantik bet gelaaaaa," kata netter lain. "Knp cantik banget??" ucap netter lain. "Ter sexyyy bangettt inimaa wadidaw," tambah netter lain. "Pangling," puji netter lain.

"Tanpa berpenampilan seksi spt ini,kamu tetap cantik,smart & berkelas Kiky ..lebih elegan jika tampil tertutup... wassalam," ujar netter lain. "Ka kikiii cantik bgt, kurusan skrg, mau kurus mau gendut sehat trus ya ka kikiiiii," sahut netter lain.

Sementara netizen lain justru menyoroti Kiky Saputri terlihat mirip Gisella Anastasia. "Mirip mama isel," kata salah satu netter. "Kirain Gisell tadi," ucap netter lain. "Ya ampun mba gisel," timpal netter lain.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait