Ingin Kembali Punya Anak, Bella Shofie Terbang Ke Kuala Lumpur Untuk Program Bayi Tabung
Instagram/bellashofie_rigan
Selebriti

Bella Shofie sempat mengungkapkan bahwa ia ingin kembali dikaruniai seorang anak. Lantas kini ia pun telah pergi ke Kuala Lumpur untuk menjalani program bayi tabung.

WowKeren - Belum lama ini Bella Shofie mengungkapkan bahwa ia ingin menjalani program bayi tabung untuk anak kedua. Ia menyebut program bayi tabung itu akan dilaksanakan di Kuala Lumpur, Malaysia.

Sempat berencana akan melaksanakan program bayi tabung pada tahun depan, namun kenyataannya Bella dan sang suami, Daniel Rigan diketahui telah terbang ke Kuala Lumpur. Hal itu diketahui langsung lewat unggahan terbaru di laman Instagram milik Bella.

Dalam postingannya, ia membagikan potret video sedang berada di Bandara dan siap terbang menuju Kuala Lumpur. Tak hanya bersama sang suami, ia juga mengajak sang buah hati, Danillo Prince Rigan untuk turut serta.

Mengiringi unggahannya, Bella pun meminta doa agar program bayi tabung yang ia jalani bisa diberikan kemudahan. "Doain yaaa semoga dimudahkan," tulisnya sebagai keterangan pada videonya di Instagram.


Tak ayal, unggahan tersebut pun langsung berhasil menyita perhatian warganet dan menuai beragam tanggapan. Menilik dari kolom komentar, tampak banyak netter ramai menanyakan alasan Bella menjalani program bayi tabung.

Mengingat artis berusia 30 tahun itu sudah dikaruniai seorang anak. Yang mana Bella juga dulunya hamil anak pertamanya tersebut melalui proses bayi tabung.

Namun meski begitu, netizen ramai mendoakan agar keinginan Bella untuk kembali memiliki momongan bisa dimudahkan oleh Tuhan. "Mga di mudahkn segala urusan y aamiin, soalnya proses bayi tabung itu ga mudah, aq lihat temenku ya Allah kadang pengen nangis, perjuangan y itu luar biasa, setiap hari aq bantuin nyuntik perutnya, ga bs di bayangkn," tulis seorang netter. "Moga dipermudahkan urusan mimi ya❤️ smoga Allah hadirkan malaikat kecil dalam kandungan mimi❤️" sahut lainnya.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru