Gisella Anastasia masih betah jomblo usai hubungan asmaranya dengan Wijin berakhir beberapa waktu lalu. Ia bahkan tak terpikir untuk menikah lagi untuk saat ini.
- Trias Rohmadoni Alandari
- Minggu, 10 Juli 2022 - 18:13 WIB
WowKeren - Gisella Anastasia belum terpikir mencari tambatan hati usai hubungan asmaranya dengan Wijaya Saputra alias Wijin kandas. Karenanya Gisel belum ada rencana untuk menikah lagi.
Mantan istri Gading Marten ini merasa tak mau memilih orang untuk menjadi kekasih. Gisel bahkan mengaku tak pernah mempunyai target soal urusan asmara.
"Iya nggak tahu nih, nyari yang gimana ya maksudnya nggak ditargetin, jalanin aja dulu," kata Gisella Anastasia di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan seperti dilansir dari Suara.
Kekinian, Gisel mengaku lebih selektif dalam memilih pasangan. "Karena kan makin ke sini kayaknya pilihan juga makin mengkerucut ya," ujar ibu satu anak ini.
Bukan hanya itu, Gisel juga ingin mencari pasangan dengan visi yang sama. Ia benar-benar mendambakan sosok pria yang bisa mengimbanginya. Oleh karenanya, Gisel pun tak ingin asal dalam memilih pasangan selanjutnya.
"Bukan karena nggak ada, karena justru kitanya makin hari makin jelas mau ngapain. Ada visi misi, ada apa, jadi kan enggak sembarangan juga orang bisa berpartner," jelas Gisel. "Benar-benar mana nih yang bisa imbang, yang bisa balance gitu. Jadi ya nggak bisa asal comot," lanjutnya.
Sebelumnya Gisel menyebut bahwa ia dan Wijin sudah tidak memiliki kesamaan visi lagi. "Penyebab utamanya adalah ketidaksamaan visi saja ternyata," kata Gisel.
Selain itu Gisel mengaku tak mau memaksakan hal yang menurutnya tidak akan bisa berlanjut dengan baik. Meskipun diakuinya masih sayang dengan Wijin.
"Karena aku sudah pernah gagal berumah tangga, jadi untuk apa dipaksain? Lebih pakai logika. Kalau dibilang sayang, sayang, tapi ada logika yang juga berjalan. Bukan berarti siapa cukup baik, siapa kurang baik, tapi memang ritmenya enggak sama saja," tutur Gisel.
Seperti diketahui, Gisella Anastasia baru saja putus dari Wijin. Walau begitu keduanya masih tetap menjalin komunikasi dan berteman baik.
(wk/tria)