Park Eun Bin Tak Ingin Pemirsa 'Extraordinary Attorney Woo' Cuma Fokus pada Autisme
TV

Saat melakukan wawancara belum lama ini, Park Eun Bin turut berbicara tentang drama hits 'Extraordinary Attorney Woo' yang dibintanginya beberapa waktu lalu. Seperti apa?

WowKeren - Park Eun Bin memberi pernyataan yang tidak biasa saat menjalani wawancara dengan Vogue Korea belum lama ini. Pasalnya, dia tak ingin pemirsa "Extraordinary Attorney Woo" hanya fokus pada autisme meski itu adalah topik utamanya.

Dia menuturkan, "Sekarang setelah semuanya berakhir, aku dapat mengatakan bahwa aku berharap fokusnya tidak hanya pada autisme. Aku pikir orang tidak akan bisa melihat banyak kemungkinan yang tersembunyi di dalamnya jika disabilitas menjadi pusat perhatian."

"Memuaskan semua orang tidak mungkin dan aku terus menyensor penampilanku sendiri dengan berpikir, 'Bisakah aku mengekspresikan ini secara berbeda sebagai seorang aktor?'" lanjutnya.

Dia menambahkan, "Bahkan jika apa yang kami tunjukkan bukan jawaban yang benar, kami berharap setidaknya itu bukan jawaban yang salah. Kami semua memberikan segalanya, berharap ketulusan kami tidak terdistorsi."


Dalam kesempatan ini, Park Eun Bin juga mengungkap kekhawatirannya saat berkarier sebagai aktris. Dia berkata, "Ibuku memberitahuku bahwa aku sering melihat ke cermin, tapi aku selalu terlalu malu untuk melihat diriku di depan kamera. Butuh waktu lama bagiku untuk menghadapi diriku sendiri."

Kendati demikian, kecenderungannya untuk menjaga jarak tertentu dari media mampu membantu aktingnya. Dia memaparkan, "Aku dapat menghindari kontradiksi diri dalam meniru penampilan orang lain. Aku pikir kecenderungan ini telah memotivasiku untuk menemukan sesuatu yang unik yang hanya berlaku untukku."

"Ketika aku masih kecil, aku selalu khawatir tentang apakah pekerjaan sebagai seorang aktor cocok untukku. Ada begitu banyak aktor anak sosial yang berbakat dan aku tidak akan pernah bisa seperti itu. Namun lambat laun, muncul keyakinan bahwa bahkan orang yang tertutup sepertiku dapat menciptakan daya ledak yang lebih besar," pungkasnya.

Sementara itu, "Extraordinary Attorney Woo" menggambarkan kehidupan pengacara autis jenius yang bekerja di firma hukum terkenal. Meski memiliki kekurangan, dia mampu menyelesaikan setiap kasus dengan pola pikirnya yang kreatif.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait