Bunda Corla mengabarkan akan segera ke Indonesia dan bertemu dengan para penggemar. Ivan Gunawan yang pernah ketemu langsung Bunda Corla di Jerman ini pun membeberkan harga tiket untuk bertemu dengan sosok viral tersebut.
- Trias Rohmadoni Alandari
- Selasa, 27 Desember 2022 - 09:54 WIB
WowKeren - Ivan Gunawan membocorkan harga tiket meet and greet Bunda Corla ketika datang di Indonesia. Presenter sekaligus desainer yang akrab disapa Igun ini membantah harga tiket bertemu Bunda Corla itu terlalu mahal.
"Tiketnya gue bocorin ya, harga tiketnya Rp250 ribu sampai Rp300 ribu," kata Igun dalam siaran live Instagram yang diunggah akun @insta_julid pada Selasa (27/12).
"Gak kemahalan itu?" tanya Bunda Corla. "Nggak, Rp250 ribu sampai Rp300 ribu, tungguin," jawab Igun. "Gak mahal itu?" tanya Bunda Corla lagi. "Nggak lah," ujar Igun memastikan.
Walau begitu, Igun menawarkan alternatif lain untuk bertemu Bunda Corla secara gratis. Sementara itu Bunda Corla terlihat begitu antusias akan bertemu dengan penggemar-penggemarnya di Indonesia.
"Kalau mau murah, tungguin aja di mall, nanti kalau Bunda ke mall, aku kabarin, ketemunya gratis," ungkap Igun. "Di mall gak nyanyi-nyanyi," sambung Bunda Corla.
"Yaudah gitu aja Rp250 ribu aja mentoknya gitu, yang deket depan itu Rp300 ribu, yang mau deket depan biar bisa cium-cium Bunda," kata Bunda Corla semangat. "Nanti aku joget-joget bener, Indonesia aku datang, dengan baju seksi dan rambut ekstension, nyanyi aku," sambung Bunda Corla.
Netizen ramai mengomentari harga tiket ketemu Bunda Corla. Beberapa netizen berkomentar sinis karena momen ketemu Bunda Corla dinilai jadi ladang cuan bagi artis centang biru.
"Kenapa harus diuangkan? dari awal kan bunda ngga mau semuanya diuangkan hmm kalau udah ada centang biru ikutan kek gimana gitu, menurut gua ya," kata akun @imm***. "Kemahalan hoyy," sambung akun @enn***.
"Ladang cuan buat para centang biruuu, pasti diundang sana sini WKWK yakin bangedd," seru akun @4fa***. "Bunda mau nya gratis ketemu anak2 nya, ada pihak yang lebih pintar semua di duitiin… 250-300 Mayan mahal sih…Anak2 bunda kan ga semua beduit.Rasanya 100 cukup lah, bisa kejangkau sama semua…" tambah akun @isi***.
Sebelumnya Ivan Gunawan memang sempat bertemu langsung dengan Bunda Corla yang tinggal di Jerman. Bunda Corla memang belakangan ini viral di media sosial. Ia selalu menghibur netizen dengan obrolan live Instagram-nya.
Perempuan pemilik nama asli Cynthia Corla Pricilla ini sering dipanggil penonton setianya dengan sebutan 'Ratu Jreng'. Bunda Corla sendiri kini menetap di Jerman dan bekerja di sebuah restoran cepat saji. Di sela-sela pekerjaannya, Bunda Corla kerap melakukan siaran langsung di Instagram @corla_2 untuk berbincang maupun menghibur pengikutnya.
(wk/tria)