Makin Panas, Ibu Indah Permatasari Mendadak Sebut Nama Hanung Bramantyo
Instagram/mustaminnursyah
Selebriti

Ibunda Indah Permatasari, Nursyah, mendadak menyebut nama Hanung Bramantyo disela-sela live. Nursyah juga kembali membahas soal Kalina Oktarani dan menegaskan bukan dirinya yang menyenggol duluan.

WowKeren - Nursyah ibunda Indah Permatasari agaknya belum puas menyentil sejumlah pihak. Selain skakmat Kalina Oktarani, Nursyah sempat menyebut nama sutradara Hanung Bramantyo.

Dalam sesi live pada 16 Maret, Nursyah membahas soal IQ dari Hanung Bramantyo. "Hanung Bramantyo Iqnya (mengisyaratkan sindiran)," seru Nursyah yang diduga menyamakan sang sutradara dengan Kalina. Nursyah juga memperingatkan kalau ia tak akan menyenggol siapapun jika tak disenggol duluan.

Instagram

Nursyah Live Diduga Sentil Hanung Bramantyo

"Kalina mantan istrinya Deddy Corbuzier, b*go, suruh sikat gigi dulu, ambil air wudhu, dia duluan, yang penting saya tidak duluan," seru Nursyah. "Saya tidak pernah recokin tetangga, saya paling antti dengan gosip tapi saya digosipin, tidak masalah."

Tak lama, Nursyah diingatkan netter karena menyeret nama Hanung dan Kalina. "Waduh nyebut nama," seru netter. "Udah bawa nama lengkap orang, tinggal laporin," ujar netter. "Hanung malu namanya disebut-sebut," ujar netter.


Sementara itu, tak diketahui kenapa Nursyah marah pada Hanung. Pasalnya, Hanung tak pernah secara langsung menghina Nursyah di sosial media. Meski begitu, Hanung memang pernah mengisyaratkan pesan bijak tentang sikap orangtua yang durhaka disaat kabar Arie tak direstui Nursyah itu santer berhembus.

Instagram

Pesan Bijak Hanung Soal Pernikahan

"Liat apa nak? Ada yang lagi heboh nikah tanpa di restui Ibunya yah? 😅😅😅😅 Emang dulu bia kamu nikah sama Abi di restui sama mama Bia? 😃😃😃😃," kata suami Zaskia Adya Mecca ini di postingan lama di 2021. "Nikah itu proses. Dari dua orang yang saling gak kenal jadi cinta. Trus dua keluarga saling sapa. Kalo gak ada yang setuju gimana? Durhaka dong? Ya gapapa to? Emang anak doang yang bisa durhaka. Orang tua juga bisa durhaka keleesss. 😂😂😂😂"

Hanung mengingatkan pada setiap pasangan agar tetap positif meski tak mendapat restu. Menurut Hanung, yang terpenting adalah para pasangan itu niat menikah karena Allah.

"Wokes aja, Yang ngejalanin kita kok. Yang paling penting niat nikah kita karena Allah. Niatnya ibadah. Saling melindungi. 'Hunna libasul lahun, wa antun libasun lahunna' para isteri menjadi selimut suami, begitupun suami akan jadi selimutnya isteri' (QS.Albaqoroh 187 ) Insya Allah lancar ... selancar brojol anak ampe 5. Kamu. Si mendadak nongol. @bhajkama," seru Hanung.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru