Tanggapan Verrell Bramasta Soal Ferry Irawan Divonis 1 Tahun Bui Tuai Acungan Jempol
Instagram
Selebriti

Ferry Irawan dinyatakan bersalah atas tindak kekerasan kepada Venna Melinda hingga divonis satu tahun penjara, Verrell Bramasta berikan reaksi tanpa dendam tuai acungan jempol.

WowKeren - Ferry Irawan akhirnya dijatuhi vonis oleh hakim atas kasus dugaan KDRT kepada Venna Melinda. Ferry dinyatakan bersalah atas tuduhan kekerasan dalam rumah tangga kepada Venna yang tidak menyebabkan penyakit atau penghalang bagi sang istri untuk berkegiatan sehari-hari. Karena itu Ferry pun dijatuhi vonis 1 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Kota Kediri pada sidang yang digelar di hari Selasa (23/5) kemarin.

"Menetapkan Ferry Irawan Kusuma bin Raden Indraji Kusuma almarhum terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana melakukan kekerasan fisik dalam rumah tangga yang dilakukan oleh suami terhadap istri atau sebaliknya yang tidak menimbulkan penyakit atau halangan untuk menjalankan pekerjaan jabatan atau mata pencaharian atau kegiatan sehari-hari dan melakukan kekerasan secara psikis dalam rumah tangga sebagaimana dakwaan gabungan," kata Boedi Haryantho Hakim Ketua, Selasa (23/5), di Pengadilan Negeri Kota Kediri. "Menjatuhkan pidana terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 1 tahun," sambungnya.

Keputusan itu rupanya juga sudah sampai di telinga Verrell Bramasta, putra sulung Venna. Verrell menyampaikan tanggapan bijak terkait hukuman yang didapatkan Ferry tersebut. Alih-alih masih menyimpan dendam meski sang ibu sempat menjadi korban KDRT Ferry, Verrell justru memanjatkan doa adem agar masalah tersebut dijadikan sebuah pelajaran.

"Yaudah semoga bisa menjadi pelajaran berharga bagi kita semua. Tetap mendoakan yang terbaik juga buat om Ferry. Semoga setelah selesai bisa menjadi pribadi yang lebih baik," tutur Verrell Bramasta dalam tayangan Cumicumi.


Saat ditanya terkait kepuasannya dengan hukuman yang diterima Ferry, Verrell lagi-lagi menanggapi adem. Ia menegaskan tak pernah merasakan senang di atas penderitaan orang lain, termasuk yang dialami oleh Ferry ini.

Sementara bagi Verrell sendiri kepuasannya adalah cukup dengan melihat kondisi sang ibu yang semakin membaik. Verrell mengutarakan kebahagiaannya cukup dengan melihat Venna juga bisa bahagia kembali.

"Menurut aku kepuasannya itu adalah ketika Mama bahagia lagi, sudah bisa kembali seperti sedia kala lagi. Selebihnya sih aku mendoakan yang terbaik lah," ucap Verrell. "Jujur aku nggak pernah merasa puas di atas mungkin bisa dibilang penderitaan atau hukuman orang lain. Cuma menurut aku ya ini negara hukum jadi ya aku berterima kasih juga untuk semua aparat-aparat hukum yang sudah menegakkan keadilan," sambungnya.

Sementara itu jawaban yang diberikan oleh Verrell menuai komentar dari netizen lain yang dibuat salut dengan ucapannya. Cara jawab dan pemikiran Verrell yang kalem sontak mendapatkan acungan jempol.

"Varel Anak Yg Hbat..JgTrus Mmamu," tutur akun @arem****** memberikan emojil jempol. "Anak baik," timpal akun @arsy***** memuji.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait