Tiffany Young Girls' Generation membuat gempar para penggemar karena membagikan selfie bersama dengan Taecyeon 2PM melalui akun Instagram pribadinya malam ini, Rabu (7/6).
- Alfa Sayyidah
- Rabu, 07 Juni 2023 - 19:35 WIB
WowKeren - Tiffany Young SNSD (Girls' Generation) kembali menuai gempar karena unggahan barunya di Instagram pribadinya. Kali ini, karena ia membagikan momen kebersamaan baru bersama dengan Taecyeon 2PM.
Tiffany dan Taecyeon bertemu karena menghadiri acara yang sama hari ini, Rabu (7/7). Keduanya tak ragu untuk mengabadikan momen kebersamaan dengan senyum ceria.
Idol cantik ini bahkan tidak ragu untuk menandai akun Instagram pribadi Taecyeon pada potret tersebut. Selain itu, Tiffany juga menambahkan emoji hati warna putih.
Momen baru Tiffany dan Taecyeon ini langsung gempar di media sosial. Para penggemar di Twitter heboh atas pertemuan 2 idol generasi 2 ini.
"TIFFANY TAECYEON SELCA BERDUA SNSD x 2PM CRUMBS!!!!!!" seru penggemar yang mengirimkan cuitan di menfess Twitter.
Penggemar dibuat girang atas keakraban Tiffany dan Taecyeon. Ada pula yang menggoda Tiffany dengan menyebutkan nama Nichkhun mengingat mereka mantan kekasih.
"Lucuuuu bgttt tpi lbh lucu lagi klo sma nickhun kayaknyaa hehe," goda salah seorang penggemar. "Bayangin taecyeon blg “tipp, ada salam dari thailand”," kata lainnya. "Lucu bgttt mantan temen ipar😍," ucap lainnya. "Now playing: snsd ft 2pm - cabi song," beber lainnya. "Tcy ke nichkhub be lyk: foto sama sapa ni brouuu wkwkw," sahut lainnya.
Sebelumnya, Tiffany juga membuat heboh karena membagikan potret boyfriend material Choi Minho SHINee. Keduanya bertemu kala mendukung Tae Yeon di konser solonya.
(wk/alfa)