Wonwoo Tepati Janji, Mingyu SEVENTEEN Justru Beri Video Cukuran Review Negatif
Instagram/min9yu_k
Selebriti

Wonwoo SEVENTEEN akhirnya menepati janji ;Rock With You' ditonton 100 juta kali dengan mengungkap video Mingyu sedang bercukur. Disambut heboh, Mingyu rupanya punya pendapat negatif soal videonya..

WowKeren - Wonwoo akhirnya menepati janji sejak SEVENTEEN (II) memperoleh 100 kali penayangan untuk MV "Rock With You". Dengan video cukurannya diunggah, Mingyu tanpa diduga memberikan review negatif.

Pada Kamis (17/8), Wonwoo mengunggah video Mingyu dari MV "Rock With You" melalui akun Twitter resmi SEEVENTEEN. Dalam keterangannya, Wonwoo mengatakan, "'Rock With You' 100M."

Segera setelah video Mingyu cukuran terungkap, seisi Caratland menyambutnya dengan heboh. Belum ada sehari sejak diunggah, video itu sudah ditonton 5,4 juta kali dan mendapat reaksi antusias dari fans.

Tak sampai berapa lama sejak videonya diunggah, Mingyu melakukan live di Weverse. Meski banyak yang menyukai video itu, Mingyu punya komentar yang tidak terduga.

"Ya, karena aku berjanji, aku menepati janjiku," kata Mingyu."Tapi secara pribadi itu tidak bagus, aneh, aku tidak punya jenggot. Aku tidak punya rambut di wajah tapi aku terus mencukur."


Wonwoo Tepati Janji, Mingyu SEVENTEEN Justru Beri Video Cukuran Review Negatif

Source: Twitter/pledis_17

Selain itu, Mingyu mengira bahwa video itu hanya berlangsung 10 detik. Namun siapa sangka bahwa durasinya jauh lebih lama dari dugaannya.

Kendati Mingyu merasa aneh karena tidak mencukur apapun, Carat meyakinkan bahwa mereka menikmati rekaman itu. Apalagi video itu merupakan hadiah setelah SEVENTEEN mendapat pencapaian baru.

"Mingyu seorang lelaki yang bisa dipegang kata-katanya tetapi aku suka bagaimana dia juga menganggap video itu aneh karena dia tidak memiliki rambut wajah saat itu lol," kata salah satu fans. "Yaa, aku khawatir kamu dapet lecet," sahu fans lain. "BENAR KAN!?!? ITU LUCU TAPI MAKASIH ATAS KERJA KERASNYA YA," ujar lainnya.

Sementara itu, SEVENTEEN rencananya akan memulai tur "Follow" di Jepang yang dibuka dengan pertunjukan di Tokyo Dome pada 6 dan 7 September mendatang. Dome tour kali ini diikuti beberapa kota lain seperti Saitama, Aichi, Osaka, hingga Fukuoka.

Selain itu, SEVENTEEN juga akan merilis mini album baru pada Oktober mendatang. Sebelumnya S.Coups dan Hoshi sudah memberikan bocoran terlebih dulu.

(wk/inta)

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Trending