
Park Eun Bin sukses meraih penghargaan Outstanding Asian Star Award. Ia tidak bisa menghadiri acara tetapi menyampaikan pidato kemenangan lewat pesan video.
- Farida Amalia Dwi Yanti
- Kamis, 21 September 2023 - 21:26 WIB
WowKeren - Seoul International Drama Awards 2023 menggelar malam penghargaan pada Kamis (21/9). Disiarkan langsung oleh KBS 2TV, ajang penghargaan tahunan itu kini dipandu oleh MC Jun Hyun Moo dan Lee Se Young.
Dalam kesempatan itu, Park Eun Bin sukses membawa pulang penghargaan Outstanding Asian Star Award. Aktris kelahiran tahun 1992 itu tidak bisa menghadiri acara tetapi menyampaikan pidato kemenangan lewat pesan video.
Eun Bin mengatakan, "Berkat cinta kalian Bingo (nama fandom Eun Bin), aku memenangkan Outstanding Asian Star Award. Aku benar-benar berterima kasih karena kalian selalu mengirimkan cinta yang melimpah."
"Saat ini, aku bisa merasakan cinta itu nyata ketika melihat Bingo. Menurutku hati dan energi untuk bisa mencintai seseorang adalah hal yang luar biasa. Aku dengan tulus berterima kasih karena kalian selalu menunjukkan kehebatan yang meluap-luap," imbuh Eun Bin.
Eun Bin juga menyempatkan diri untuk mempromosikan proyek akting terbarunya. "Aku akan melakukan yang terbaik untuk membuat setiap jam yang kita habiskan bersama bermakna. Kuharap kalian juga menyukai proyekku berikutnya," pungkasnya.
Oleh media Korea, pidato kemenangan Eun Bin di Seoul International Drama Awards 2023 ini dikaitkan dengan kritikan yang dilayangkan oleh kritikus budaya Kim Gap Soo saat sang aktris meraih penghargaan Daesang di Baeksang Arts Awards 2023.
Pidato kemenangan Eun Bin di Baeksang Arts Awards 2023 ditonton lebih dari 6,3 juta kali. Namun Gap Soo malah mengkritik attitude Eun Bin yang menangis ketika diumumkan meraih penghargaan tertinggi itu. Karena kritikannya viral, Gap Soo akhirnya meminta maaf.
Eun Bin sebenarnya sudah menanggapi kritikan itu ketika menjadi bintang tamu "Newsroom". "Aku mendapatkan pengalaman dengan memperluas pengetahuanku jadi kupikir aku akan terus hidup sesuai dengan keyakinan dan pola pikirku," jawab Eun Bin.
Sementara itu, Eun Bin ini sedang syuting untuk drama "Castaway Diva". Drama garapan tvN ini dijadwalkan tayang pada paruh kedua tahun 2023. Nantikan terus informasi terbarunya di sini ya.
(wk/amal)