Gaun pengantin Shin Min A di 'No Gain No Love' ini sebenarnya kembar dengan yang dikenakan Sana dalam video musik TWICE 'SET ME FREE'. Namun, keduanya mendapat reaksi berbeda.
- Farida Amalia Dwi Yanti
- Rabu, 28 Agustus 2024 - 13:06 WIB
WowKeren - Shin Min A kini sedang menyapa publik lewat drama "No Gain No Love". Dalam episode kedua drama tvN itu, karakter Son Hae Young (Min A) memulai persiapan untuk pernikahan palsu dengan Kim Ji Wook (Kim Young Dae).
Hae Young ditemani Ji Wook mengunjungi toko gaun pengantin dan mencobanya. Wanita cantik itu tampak memakai busana mewah, termasuk sarung tangan beludru berwarna merah anggur dan gaun bertema merah muda, yang membuat Ji Wook dan staf toko tercengang.
Ji Wook sebenarnya merasa gaun pengantin itu terlalu lebay dan membuatnya malu. "Um... Itu... Sangat... Memalukan," tutur Ji Wook. "Memalukan?! Apakah seburuk itu?" tanya Hae Young. Ji Wook menyarankan agar Hae Yong memilih gaun lainnya.
Namun, Hae Young kukuh ingin memakainya. "Oh, ayolah. Tidak seburuk itu," tutur Hae Young. "Apakah tujuannya untuk membuat para tamu tertawa?" sahut Ji Wook. "Tidak, tujuannya adalah untuk membuat mereka mengingat pengantin wanitanya saja," jawab Hae Young.
Gaun pengantin Min A di "No Gain No Love" ini sebenarnya kembar dengan yang dikenakan Sana dalam video musik TWICE "SET ME FREE". Saat itu, Sana menuai pujian karena gaun itu cocok dengan konsep MV. Sedangkan, gaun Min A ini dikritik karena tidak cocok untuk pernikahan.
"Kalau bukan gaun pengantin, gaunnya cantik sekali. Haha[sic!]," tulis seorang warganet. "Itu pasti gaun terjelek yang pernah kulihat. Tapi Shin Min A cantik sekali[sic!]," tambah yang lain. "Aneh sekali, tapi Shin Min Ah membuatnya serasi[sic!]," sahut lainnya.
"Gaunnya tidak masuk akal, tapi karena Shin Min A yang memakainya, gaunnya jadi bagus[sic!]," imbuh lainnya. "Aku terpesona dengan kecantikan Shin Min Ah, tapiā¦ Kenapa gaunnya?[sic!]," lanjut yang lain. "Semuanya kecuali wajahnya salah[sic!]," pungkas warganet lainnya.
Sementara itu, "No Gain No Love" mengawali penayangan dengan rating menjanjikan yakni 3,7 persen dan 3,8 persen. Drama ini disiarkan di slot Senin-Selasa malam menggantikan "Serendipity's Embrace". Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.
(wk/amal)